PENERAPAN MODEL DISCOVERY LEARNING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR DASAR DAN PENGUKURAN LISTRIK SMK

Authors

  • Dewa Gede Bayu Krisna
  • Agus Adiarta
  • Nyoman Santiyadnya

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjpte.v7i3.20859

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Penerapan Model Discovery Learning untuk meningkatkan hasil belajar dasar dan pengukuran listrik kelas X TITL1 SMK Negeri 3 Singaraja tahun pelajaran 2014/2015. Penelitian ini tergolong Penelitian Tindakan Kelas (PTK), rancangan dalam penelitian ini menggunakan 2 siklus yang terdiri dari perencanan, pelaksanaan tindakan, observasi/evaluasi dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X TITL1 SMK Negeri 3 Singaraja yang berjumlah 38 orang. Berdasarkan data yang diperoleh pada PTK siklus I siswa yang tuntas 25 siswa secara klasikal (71,43%) dalam kategori cukup. Pada siklus II yang tuntas 30 orang siswa (85,71%) secara klasikal dalam kategori baik. Perubahan dari siklus I ke siklus II mencapai peningkatan 14,28% secara klasikal. Berdasarkan analisis dan pembahasan disimpulkan bahwa penerapan model discovery learning dapat meningkatkan hasil belajar dasar dan pengukuran listrik pada siswa kelas X TITL1 SMK Negeri 3 Singaraja.

Downloads

Published

2018-12-03