Pengembangan Perangkat Pembelajaran IPA SMP Pada Topik Sistem Organisasi Kehidupan Dengan Pendekatan Saintifik
DOI:
https://doi.org/10.23887/wms.v15i1.19272Keywords:
pengembangan, perangkat pembelajaran, pendekatan saintifikAbstract
Penelitian dan pengembangan ini bertujuan (1) mengembangkan dan mendeskripsikan karakteristik perangkat pembelajaran, (2) mendeskripsikan validitas perangkat pembelajaran, (3) mendeskripsikan efektivitas perangkat pembelajaran. Jenis penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan (R&D) mengikuti prosedur penelitian dan pengembangan Borg dan Gall sampai pada tahap uji preliminary. Fokus penelitian ini berupa produk perangkat pembelajaran meliputi RPP, LKS, teks materi dan asesmen. Data hasil penelitian ini berupa karakteristik RPP, LKS dan teks materi, validitas perangkat pembelajaran ditinjau dari hasil penilaian isi, konstruk dan uji keterbacaan, dan efektifitas perangkat pembelajaran ditinjau dari capaian hasil belajar siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa karakteristik perangkat pembelajaran adalah sinergis dan konsisten menerapkan pendekatan saintifik, RPP memuat identitas, kompetensi dasar dan inti, tujuan, materi pelajaran, strategi pembelajaran, penilaian dan sumber belajar. Karakteristik LKS memuat identitas, tujuan, fenomena, rumusan masalah investigatif, hipotesis, alat dan bahan, prosedur kerja, analisis data, simpulan. Karakteristik teks materi adalah menyajikan informasi data dan konsep sesuai LKS. Perangkat pembelajaran memiliki validitas sangat tinggi : RPP skor 0,9, LKS skor 1,0, teks materi skor 1,0 dan asesmen skor 1,0. Hasil uji keterbacaan juga menunjukkan tingkat keterbacaan siswa terhadap perangkat belajar (LKS, teks materi dan tes hasil belajar) berada dalam kategori baik. Perangkat pembelajaran efektif meningkatkan hasil belajar siswa ditinjau dari hasil uji preliminary menunjukkan adanya peningkatan gain score dengan rata-rata sebesar 0,61 termasuk dalam kategori sedang. Terdapat 25 siswa atau 78,12% dari 32 siswa yang memenuhi KKM sekolah. Dengan demikian perangkat pembelajaran sistem organisasi kehidupan dengan pendekatan saintifik yang telah dikembangkan memiliki validitas yang memadai dan efektif untuk diimplementasikan.
References
Arends, R. 2008. Learning To Teach, Edisi Ketujuh. Yogyakarta: Pustaka Belajar
Bilgin, I. (2009). “The effects of guided inquiry instruction incorporating a cooperative learning approach on university students’ achievement of acid and bases concepts and attitude toward guided inquiry instruction”.
Garcia-Mila, M., & Andersen, C. (2007). Developmental change in notetaking during scientific inquiry. International Journal of Science Education, 29(8), 1035–1058.
Gregory, RJ. (2000). Psychological Testing : History, Principles and Applications, Boston: Allyn & Bacon.
Machin, A. 2014. Implementasi Pendekatan Saintifik, Penanaman Karakter dan KOnservasi Pada Pembelajaran Materi Pertumbuhan. Jurnal Pendidikan IPA Indonesia JPII 3 (1) (2014) 28-35
OECD. (2014). PISA 2013 Science Competencies For Tomorrow’s World. Volume 1. Paris, France: OECD
Ratini. (2010). Penggunaan Multimedia Interaktif untuk Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar Biologi pada siswa SMA Muhammadiyah 1 Metro Tahun Pelajaran 2010/2011. Dalam Biodidukasi (Online), Vol 2 (1), 12 halaman.
Subagia, I. W. (2013). Implementasi Pendekatan Ilmiah dalam Kurikulum 2013 untuk Mewujudnyatakan Tujuan Pendidikan Nasional. Seminar Nasional FMIPA Undiksha III (pp. 16-29). Singaraja: Universitas Pendidikan Ganesha.
Sudria, I. N., Kartowasono, N., Nurlita, F., & Sya'ban, S. (2013). Pengembangan Perangkat Pembelajaran Kimia Dengan Pendekatan Berpikir Deduktif. Laporan Penelitian, Tidak dipublikasikan.
Sudria, I. B. N, & Sya'ban, S. (2014). Pengembangan Perangkat Pembelajaran dengan Pola Berpikir Induktif dan Deduktif untuk Pembinaan Keterampilan Saintifik Siswa Sekolah Menengah. Laporan Penelitian, Tidak dipublikasikan.
Lin, T. J., & Tsai, C. C. (2017). Developing instruments concerning scientific epistemic beliefs and goal orientations in learning science: a validation study. International Journal of Science Education, 1–20.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Wahana Matematika and Sains is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License