PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH DENGAN METODE TUTOR SEBAYA UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA
DOI:
https://doi.org/10.23887/wms.v15i1.29801Keywords:
Model Pembelajaran Berbasis Masalah, Metode Tutor SebayaAbstract
Penerapan Model Pembelajaran Berbasis Masalah Dengan Metode Tutor Sebaya Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Teknik Pemesinan Bubut. Penelitian ini, adalah Penelitian Tindakan Kelas, subjek penelitian kelas XI TPm1 berjumlah 30 orang, dengan objek penelitian peningkatan hasil belajar siswa setelah penerapan Model Pembelajaran Berbasis Masalah Dengan Metode Tutor Sebaya. Metode pengumpulan data melalui test hasil belajar, dianalisis dengan analisis deskriptif kuantitatif. Data disajikan dalam bentuk rata-rata hasil belajar serta persentase ketuntasan belajar. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah sikap siswa dalam katagori baik, rata-rata hasil belajar pada awalnya pada aspek pengetahuan 63,33, keterampilan 69,72 dengan ketuntasan belajar pada aspek pengetahuan 36,67% dan keterampilan 60%. Siklus I meningkat menjadi rata-rata hasil belajar pada aspek pengetahuan 74,00, keterampilan 73,98 dengan ketuntasan belajar pada aspek pengetahuan 80% dan keterampilan76,67%, kemudian pada siklus II meningkat menjadi rata-rata hasil belajar pada aspek pengetahuan 75,67, keterampilan 81,82, dengan ketuntasan belajar pada aspek pengetahuan dan keterampilan sama-sama 86,67%. Kesimpulan yang diperoleh dari penelitian ini adalah penerapan Model Pembelajaran Berbasis Masalah Dengan Metode Tutor Sebaya dapat meningkatkan hasil belajar siswaDownloads
Published
2021-04-26
Issue
Section
Articles
License
Wahana Matematika and Sains is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License