Pengaruh Disiplin Kerja, Lingkungan Kerja, dan Budaya Kerja terhadap Kinerja Karyawan BPC Gapensi Buleleng

Authors

  • Ni Putu Sinta Maretta Abadi Universitas Pendidikan Ganesha
  • Komang Krisna Heryanda Universitas Pendidikan Ganesha

Keywords:

budaya kerja, disiplin kerja, lingkungan kerja, kinerja karyawan

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis hubungan pengaruh disiplin kerja, lingkungan kerja dan budaya kerja terhadap kinerja karyawan pada BPC Gapensi Buleleng. Rancangan penelitian yang digunakan dalam penelitian mengunakan teknik kuantitatif kausal. Subjek dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan BPC Gapensi Buleleng serta objek dalam penelitian ini yaitu disiplin kerja, lingkungan kerja, budaya kerja dan kinerja karyawan. Populasi yang diambil dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan BPC Gapensi Buleleng sebanyak 33 orang. Metode pengumpulan data menggunakan metode observasi, kuesioner dan pencatatan dokumen. Analisis data dilakukan dengan uji regresi linier berganda. Sebelum dilakukan analisis regresi linier berganda, terlebih dahulu dilakukan uji asumsi klasik yaitu uji normalitas, uji multikolinearitas dan uji heteroskedastisitas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) disiplin kerja, lingkungan kerja dan budaya kerja secara simultan mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan (2) disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan (3) lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan dan (3) budaya kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan.

References

Arianto, Nugroho Agung Dwi. 2013. Pengaruh Kedisiplinan, Lingkungan Kerja, Dan Budaya Kerja Terhadap Kinerja Tenaga Pengajar. Jepara: Jurnal Economia.

Isnaini Khoirunnisa. 2015. Pengaruh Lingkungan Kerja dan Stres Kerja Terhadap Kinerja Karyawan (Studi Kasus Pada PT. Putra Nugraha Sentosa Mojosongo).

Kasmir. 2016. Manajemen Sumber Daya Manusia (Teori dan Praktek). Depok: Raja Grafindo Persada PT

Mangkuprawira, S., & Aida, V. H. (2007). Manajemen Mutu Sumber Daya Manusia. Jakarta: Ghalia Indonesia.

Rivai, V. & Basri, A.F.M. 2005. Performance Appraisal. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.

Stepen P. Robins Dalam Buku Tika Muh. Pabundu (2013). Budaya Organisasi. Dan Peningkatan Kinerja Perusahaan, cetakan kedua, Bumi Aksara, Jakarta.

Sugiyono. 2008. Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, kualitatif Dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Sugiyono. 2014. Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, kualitatif, Dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Tika, M. Pabundu. 2013. Budaya Organisasi dan Peningkatan Kinerja Perusahaan. Jakarta: Bumi Aksara.

Warshina, Jaka. 2011. Budaya Kerja dan Kerjasama Tim. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada

Winardi. 2007. Manajemen Kinerja. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.

Downloads

Published

2024-07-21

Issue

Section

Articles