FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENGUNGKAPAN CSR PADA PERUSAHAAN PERTAMBANGAN YANG TERDAFTAR DI BEI TAHUN 2009-2013

Authors

  • Kadek Lisa Damayanti .
  • NI KADEK SINARWATI, SE., M.Si.Ak. .
  • Nyoman Ari Surya Darmawan, S.E., Ak. .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jimat.v3i1.4635

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi pengungkapan Corporate Social Responsibility pada perusahaan pertambangan yang terdaftar di BEI tahun 2009-2013. Variabel-variabel yang digunakan dalam penelitian ini pengungkapan CSR, ukuran perusahaan, profitabilitas, leverage, dan ukuran dewan komisaris. Metode pengambilan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling. Data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari IDX tahun 2009-2013. Untuk pengujian data digunakan uji statistik deskriptif, uji asumsi klasik, dan uji hipotesis, selanjutnya dilakukan interpretasi atas hasil uji tersebut. Hasil analisis data menunjukkan bahwa, (1) ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap pengungkapan CSR, (2) profitabilitas tidak berpengaruh terhadap pengungkapan CSR, (3) leverage tidak berpengaruh terhadap pengungkapan CSR, (4) ukuran dewan komisaris tidak berpengaruh terhadap pengungkapan CSR, (5) ukuran perusahaan, profitabilitas, leverage dan ukuran dewan komisaris berpengaruh secara simultan terhadap pengungkapan CSR.
Kata Kunci : CSR, ukuran perusahaan, profitabilitas, leverage, ukuran dewan komisaris

This study was aimed at finding out the factors that influence the expression of corporate social responsibility in mining corporations registered in Indonesia Stock Exchange in 2009- 2013. The variables used in this study were CSR, corporation size, profitability, leverage, and board of commissioner size. The sample was selected by purposive sampling technique. The data used were of secondary data type obtained from IDX in 2009-2013. To test the data descriptive statistics, classical assumption testing, hypothesis testing were used, followed by interpretation of the results of testing. The results of data analysis showed that (1) corporation size does not have an effect on CSR expression, (2) profitability does not have an effect on CSR expression, (3) leverage does not have an effect on CSR expression, (4) board of commissioner size does not an effect on CSR expression, (5) corporation size, profitability, leverage, and board of commissioner size affect simultaneously on CSR expression.
keyword : CSR, corporation size, profitability, leverage, board of commissioner size

Published

2015-02-24

Issue

Section

Articles