ANALISIS ANGGARAN KEUANGAN DESA BERBASIS TRI HITA KARANA (Studi Kualitatif Pada Desa Temukus, Kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng)
DOI:
https://doi.org/10.23887/jimat.v9i2.20548Abstrak
AbstrakPenelitian ini dilakukan untuk mengetahui : (1) proses penyusunan anggaran keuangan desa berbasis Tri Hita Karana, (2) pihak yang dilibatkan dalam penyusunan anggaran keuangan desa berbasis Tri Hita Karana, (3) kendala dalam menyusun anggaran keuangan desa berbasis Tri Hita Karana yang dilakukan di Desa Temukus. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Teknik pengumpulan data dengan metode wawancara dan studi dokumentasi. Analisis data dengan reduksi data, penyajian data, dan menarik kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) proses atau mekanisme penyusunan dimulai dari penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa yang kemudian dijadikan acuan sebagai penyusunan anggaran keuangan desa, (2) pihak-pihak yang dilibatkan meliputi Pemerintah Desa, Badan Permusyawaratan Desa, Unsur Masyarakat, serta Bupati atau Camat. (3) kendala yang dihadapi seperti penyesuaian anggaran dengan peraturan pemerintah, pendapatan desa yang berfluktuatif sehingga sulit untuk diprediksi, sulit untuk menentukan prioritas kebutuhan masing-masing dusun, terkendala sumber daya manusia yang memadai, dan sulit untuk menetapkan ketercapaian keseimbangan antara ketiga unsur Tri Hita Karana.