Konsep Amanah dalam Penerapan Sistem Pengendalian Internal dan Pertanggungjawaban Kinerja Pada Pelaporan Keuangan Masjid (Studi Kasus pada Masjid Agung Jami' di Lingkungan Singaraja)

Authors

  • Lutfiah .
  • Anantawikrama Tungga Atmadja,SE,Ak.,M. .
  • Nyoman Trisna Herawati, SE.AK,M.Pd. .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jimat.v4i1.6780

Abstract

Masjid merupakan suatu tempat peribadatan bagi umat muslim. Dalam tata letak dan pengelolaannya. seringkali mengandalkan sejumlah pengurus masjid atau takmir masjid yang bertujuan untuk memakmurkan masjid tersebut.Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan memahami penerapan amanah yang dijadikan sebagai konsep sistem pengendalian internal dan pertanggungjawaban kinerja pada pelaporan keuangan Masjid Agung Jami’ Singaraja. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus yang menitikberatkan perhatiannya pada sejumlah pernyataan yang diungkapkan oleh informan. Analisis data dilakukan dengan tiga tahapan, antara lain : 1) Reduksi Data, 2) Penyajian Data, dan 3) Menarik Kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa : 1) Pengelola masjid memaknai danna sebagai uang atau biaya yang berasal dari berbagai sumber dan digunakan untuk keperluan dan aktivitas tertentu, bagi mereka dana masjid sangat berguna untuk kemaslahatan umat. 2).Sistem pengendalian internal penting untuk diterapkan di masjid tersebut, untuk menciptakan pengawasan melekat, menutupi kelemahan dan keterbatasan personel, serta mengurangi kemungkinan terjadinya kesalahan dan kecurangan dan dapat membantu pengelola masjid dalam mengendalikan dan memastikan keberhasilan kegiatan. 3) Amanah merupakan perwujudan yang baik dan penting dalam sistem pengendalian internal, hal ini terjadi karena amanah sebagai bentuk tanggungjawab kepada allah, sehingga dengan sikap amanah dapat mengurangi tindakan kecurangan penyelewengan dana masjid. 4) Penerapan amanah sebagai konsep pengendalian internal telah terlaksana dengan baik, dan 5) Pengelolaan keuangan dicatat dengan baik walaupun masih sederhana, tetapi metode tersebut berlangsung bertahun-tahun dengan baik namun Pertanggungjawaban kinerja pada pelaporan keuangan masjid belum optimal, perlunya peningkatan pertanggungjawaban kinerja pada pelaporan keuangan masjid dan sikap keterbukaan pengelola dana terhadap pengurus yang lain.
Kata Kunci : Amanah, pengendalian internal, laporan keuangan masjid, pertanggungjawaban kinerja masjid

Mosque is a place for worship for the moslems. In the layout and the management, it involves a number of mosque personnel or takmir to make the mosque a success. This study was aimed at analyzing and understanding the implementation of amanah that becomes a concept in the internal control system and performance accountability in mosque financial report of Agung Jami’ Singaraja Mosque. This sudy used a qualitative method with a case study approach that stressed on some statements expressed by informants. The data analysis was done following three stages: 1) Data Reduction, 2) Data Display, and 3) Conclusion Drawing. The results showed that 1) the management of the mosque interprets funds as money or costs that come from various sources to be used for certain needs and activities, for them the mosque fund are very useful for the community benefit. 2) The internal control system is important to be implemented in the mosque, to create control ( pengawasan melekat), to solve the problem of short of personnel, and to reduce the possibility of errors and deceit and to help in the mosque management in controlling and assuring success of the activities. 3) Amanah is good and important in the internal control system, and this is because amanah is the form of accountability to God, so that with amanah attitude can reduce deceit in using the mosque funds. 4) the implementation of amanah as the concept in internal control has been implemented well, and 5) the financial management is recorded well, although it is still simple, but the method has been used from year to year well, but the performance accountability in the mosque financial report is not yet optimal, there is a need to improve performance accountability in the mosque financial report and the attitude of openness of the manager to other managers.
keyword : Amanah, internal control, mosque financial report, performance accountability mosque

Published

2016-03-07

Issue

Section

Articles