Penerapan Model Pembelajaran Explicit Instruction Guna Meningkatkan Prestasi Belajar Matematika

Authors

  • i wayan sosiawan

DOI:

https://doi.org/10.23887/mpi.v1i2.30181

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan di SMP di kelas VII F yang kemampuan siswanya untuk mata pelajaran Matematika masih sangat rendah. Tujuan penulisan penelitian tindakan kelas ini adalah untuk meningkatkan prestasi belajar Matematika siswa kelas VII F di SMP pada semester II tahun pelajaran 2018/2019 melalui penerapan model pembelajaran Explicit Instruction. Metode pengumpulan datanya adalah observasi dan tes prestasi belajar. Metode analisis datanya adalah deskriptif. Dengan hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah model pembelajaran yang diterapkan dapat meningkatkan prestasi belajar siswa. Ini terbukti dari hasil yang diperoleh pada awalnya hanya mencapai rata-rata 68,07 dan ketuntasan belajar 28,20%, pada siklus I meningkat menjadi 73,84 dengan ketuntasan belajar 76,92% dan pada Siklus II meningkat menjadi 80,51 dengan ketuntasan belajar mencapai 94,87%. Kesimpulan yang diperoleh dari penelitian ini adalah penerapan model pembelajaran Explicit Instruction dapat meningkatkan prestasi belajar Matematika siswa kelas VII F SMPĀ  pada semester II tahun pelajaran 2018/2019.

References

Arikunto Suharsimi, Suhardjono, Supardi.2006. Penelitian Tindakan. Kelas. Jakarta: Bumi Aksara.

Arikunto, S. 2010. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.

Asikin dan Pujiadi. Lembaran Ilmu Kependidikan Jilid 37, NO. 1, Juni 2008. Pengaruh Model Pembelajaran Matematika Creative Problem Solving (CPS) Berbantuan CD Interaktif Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Pada Siswa Kelas X SMA Negeri 1 Semarang. FMIPA Unnes.

Idrus, M. 2009. Metode penelitian Ilmu Sosial. Yogyakarta: PT. Gelora Akasara.

Rahman, B. 2009.Skripsi.Perbandingan Kemampuan Koneksi Matematik Siswa yang Pembelajarannya Menggunakan Model Creative Problem Solving (CPS) dengan Siswa yang Pembelajarannya Menggunakan Model Konvensional. FPMIPA UPI. Bandung.

Silma, Elghina. 2017. Pengaruh Penerapan model Pembelajaran Explicit Instruction Terhadap Motivasi Dan Hasil Belajar Siswa Kelas XI IPS Pada Pelajaran Ekonomi (Akuntansi) di SMAN 1 Langgam Kabupaten Pelalawan. Pekbis Jurnal, Vol.9, No.1, Maret2017:68-76.

Utari, Rahmawati, dkk. 2016. Pengaruhmodel Pembelajaran Explicit Instruction Berbantuan Lingkungan Alam Sekitar Terhadap Hasilbelajar IPA Siswa Kelas IV. e-Journal PGSD Universitas Pendidikan GaneshaJurusan PGSD Vol: 4 No: 1

Downloads

Published

2020-12-01

How to Cite

sosiawan, i wayan. (2020). Penerapan Model Pembelajaran Explicit Instruction Guna Meningkatkan Prestasi Belajar Matematika. Mimbar Pendidikan Indonesia, 1(2). https://doi.org/10.23887/mpi.v1i2.30181

Issue

Section

Articles