PENGARUH PELATIHAN PERMAINAN OLAHRAGA TRADISIONAL MEGALA-GALA TERHADAP KECEPATAN DAN KELINCAHAN

Authors

  • Gst Ngr Weda Adi Nisca Putra .
  • I Ketut Sudiana, S.Pd. M Kes .
  • dr. Ni Putu Dewi Sri Wahyuni, S.Ked. .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jiku.v2i1.3664

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pelatihan permainan olahraga tradisional megala-gala terhadap kecepatan dan kelincahan. Jenis penelitian adalah eksperimental semu (quasi experimental) dengan rancangan the non-randomized control group pretest posttest design. Subjek yaitu siswa putra kelas IV, V, dan VI SD Negeri 3 Bukian tahun pelajaran 2013/2014 sebanyak 28 orang. Subjek dibagi menjadi 2 kelompok melalui sistem ordinal pairing, yakni: kelompok perlakuan dan kelompok kontrol. Instrumen untuk mengukur kecepatan dilakukan dengan tes lari sprint 30 meter dan untuk mengukur kelincahan dilakukan dengan tes shuttle run. Data dianalisis dengan taraf signifikansi () 0,05 dengan bantuan program SPSS 16. Hasil data menunjukan adanya peningkatan nilai rata-rata untuk kelompok perlakuan variabel kecepatan yaitu meningkat sebesar 0,97 kelompok kontrol untuk variabel kecepatan mengalami peningkatan sebesar 0,49. Kelompok perlakuan untuk variabel kelincahan mengalami peningkatan rata-rata sebesar 1,11 dan kelompok kontrol mengalami peningkatan rata-rata sebesar 0,3. Dari hasil analisis data dengan menggunakan uji-t independent untuk data kecepatan diperoleh nilai signifikansi lebih kecil dari nilai α (sig < α) yaitu sebesar 0,003. Sedangkan untuk kelincahan diperolehkan signifikansi lebih kecil dari nilai α (sig < α) yaitu sebesar 0,004. Dari analisis data dan pembahasan disimpulkan bahwa pelatihan permainan megala-gala dapat meningkatkan kecepatan dan kelincahan. Disarankan bagi pelaku olahraga (pembina, pelatih, guru olahraga dan atlet) untuk menggunakan pelatihan permainan megala-gala sebagai salah satu alternatif untuk meningkatkan kecepatan dan kelincahan.
Kata Kunci : megala-gala, kecepatan, kelincahan

Aims of study in this research are determine the effect of a traditional sports game Megala-gala training on speed and agility. This type of research is a quasi experimental (quasi-experimental) with the design of a non-randomized control group pretest-posttest design. The subject is a boy’s student of IV, V, and VI Public Primary schools no 3 Bukian 2013/2014 academic year as many as 28 people. Subjects were divided into 2 groups by pairing an ordinal system, There is: the treatment group and the control group. 30-meter sprint test is the method to measuring the speed and to measure the agility done with the shuttle run tests. The Data were analyzed with a significance level () 0.05 with SPSS 16. Results of data showed an increase in the average value of the treatment variable speed group is increased by 0.97 for variable speed control of the group increased by 0.49. A treatment group for variable agility is increased average of 1.11 and the control group increased an average of 0.3. From the data analysis using the independent t-test, the data speeds significance value smaller than the value of α (sig <α) is equal to 0.003. As for agility is collected the smaller significance than the value of α (sig <α) is equal to 0.004. From the data analysis and discussion concluded that megala gala game training can improve speed and agility. It is recommended for sports people (coaches, trainers, athletes and sports teachers) to use training game Megala-gala as an alternative to improve the speed and agility.
keyword : megala-gala, speed, agility

Published

2014-07-30

How to Cite

., G. N. W. A. N. P., ., I. K. S. S. M. K., & ., dr. N. P. D. S. W. S. (2014). PENGARUH PELATIHAN PERMAINAN OLAHRAGA TRADISIONAL MEGALA-GALA TERHADAP KECEPATAN DAN KELINCAHAN. Jurnal Ilmu Keolahragaan Undiksha, 2(1). https://doi.org/10.23887/jiku.v2i1.3664

Issue

Section

Articles

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 4 5 > >>