PENGARUH PELATIHAN COUNTINUOUS CIRCUIT TERHADAP VO2 MAKS DAN KEKUATAN OTOT TUNGKAI

Authors

  • Gede Budi Widya Pranata .
  • I Ketut Sudiana, S.Pd. M Kes .
  • dr. Ni Putu Dewi Sri Wahyuni, S.Ked. .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jiku.v4i1.5485

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pelatihan continuous circuit terhadap vo2maks dan kekuatan otot tungkai. Jenis penelitian adalah eksperimen semu dengan rancangan the randomized pretest postest control group design. Subjek penelitian 24 orang. vo2maks dengan tes MFT, dan Kekuatan otot tungkai di ukur dengan menggunakan tes back and leg dynamometer selanjutnya data dianalisis dengan bantuan program SPSS 16.0. Berdasarkan hasil ujit-independent variabel vo2maks diperoleh nilai signifikansi hitung lebih kecil dari nilai α (Sig < 0,05) yaitu sebesar 0,003, sedangkan kekuatan otot tungkai diperoleh nilai signifikansi hitung lebih kecil dari nilai α (Sig < 0,05) yaitu sebesar 0,000 sehingga hipotesis penelitian “pelatihan countinuous circuit terhadap vo2maks dan kekuatan otot tungkai” diterima. Hasil analisis data pada pelatihan continuous circuit untuk vo2maks terjadi peningkatan sebesar 5,75, sedangkan pelatihan continuous circuit untuk kekuatan otot tungkai terjadi peningkatan sebesar 51,00, sedangkan pada kelompok kontrol juga terjadi peningkatan akibat diberikan pelatihan konvensional pada vo2maks terjadi peningkatan 21,00 dan pada kekuatan otot tungkai terjadi peningkatan 1,23. Dari hasil analisis data dan pembahasan disimpulkan bahwa: (1) Pelatihan continuous circuit berpengaruh terhadap peningkatan vo2maks pada siswa ekstrakulikuler bola basket smp negeri 4 singaraja. (2). Pelatihan continuous circuit berpengaruh terhadap peningkatan kekuatan otot tungkai pada siswa peserta ekstrakulikuler bola basket SMP Negeri 4 Singaraja. Berdasarkan hasil diatas, disarankan agar guru olahraga, pelatih atau pembina olahraga serta atlet agar menggunakan pelatihan countinuous circuit sebagai salah satu alternatif pelatihan untuk meningkatkan kemampuan vo2maks dan kekuatan otot tungkai .
Kata Kunci : pelatihan continuous circuit, vo2 maks, kekuatan otot tungkai

This research aims to determine the effect of continuous training circuit to vo2maks and the strengh of leg muscle. The research type is a quasi-experimental design with randomized pretest posttest control group design with 24 research subjects. Vo2maks with MFT tests, and leg muscle strength measured by using the test back and leg dynamometer then the data were analyzed by SPSS 16.0. Based on the result of t-independent test variable vo2maks count significance value smaller than α (Sig <0.05) equal to 0,003, while the leg muscle strength calculated significance value smaller than α (Sig <0.05) equal to 0,000. So the research hypothesis "continuous circuit training on vo2maks and leg muscle strength" acceptable. The data analysis result on continuous circuit for vo2maks an increase of 5.75, while the continuous circuit for leg muscle strength increased by 51.00, while in the control group also increased as a result of conventional training given in an increase in vo2maks 21.00 and the leg muscle strength increased 1.23. From the results of above concluded: (1) Training circuit continuous effect on the students’ improvement of vo2maks in basketball extracurricular at SMP N 4 Singaraja. (2). Continuous training circuit affects the leg muscle strength improvement in the student participants in extracurricular basketball SMP Negeri 4 Singaraja. Based on the results above, it suggested that teachers, coaches and athletes to use continuous circuit training as an alternative training to improve vo2maks and leg muscle strength.
keyword : continuous training circuit, vo2maks, leg muscle strength

Published

2016-03-27

How to Cite

., G. B. W. P., ., I. K. S. S. M. K., & ., dr. N. P. D. S. W. S. (2016). PENGARUH PELATIHAN COUNTINUOUS CIRCUIT TERHADAP VO2 MAKS DAN KEKUATAN OTOT TUNGKAI . Jurnal Ilmu Keolahragaan Undiksha, 4(1). https://doi.org/10.23887/jiku.v4i1.5485

Issue

Section

Articles

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 4 5 > >>