ANALISIS PERIBAHASA JEPANG YANG MENGANDUNG UNSUR INU (ANJING)
DOI:
https://doi.org/10.23887/jpbj.v6i1.23674Kata Kunci:
inu, makna, peribahasaAbstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan makna peribahasa Jepang yang mengandung unsur inu (anjing). Subjek yang digunakan dalam penelitian ini adalah kamus peribahasa online. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan instrumen utama berupa kartu data. Hasil dari penelitian ini yaitu, terdapat 16 peribahasa Jepang. Anjing dalam peribahasa Jepang ada yang bermakna positif dan ada juga yang bermakna negatif. Peribahasa tersebut kemudian diklasifikasikan menjadi 4 bagian berdasarkan isi yaitu (a) jinsei no oshie ya shinri o arawashita (ajaran kehidupan manusia) sebanyak 2 peribahasa, (b) seikatsu no chisiki ya chie o tataite wataru (pengetahuan tentang kehidupan) sebanyak 5 peribahasa, (c) hito o hihan shitari hinikutari shita mono (sindiran) sebanyak 5 peribahasa, dan (d) monogoro no yoosu omoshiroku tatoeta mono (kiasan) sebanyak 4 peribahasa.Kata Kunci : Inu, Makna, Peribahasa
本研究の目的は、「犬」の要素を含んでいる日本の諺の意味を分析することである。調査対象、「犬」の要素を含んでいる日本の諺であり、定性的記述法により分析した。結果、「犬」の要素を含んでいる日本の諺は16つの中で肯定的な意味や、否定的な意味を持っている。諺の内容によって4つ種類に分類され1)人生の教えや心理を表した意味が2つ、2)生活の知識や知恵をたたいて渡る諺の意味が5つ、3)人を批判したり、ひにくたりしたものの意味が5つ、4)ものごろの様子面白く例えたものの意味が4つあることが分かった。
keyword : 犬、意味、諺
Referensi
Chaer, Abdul. 2003. Psikolinguistik, Kajian Teoretik. Jakarta: PT Rineka Cipta.
Gifari, Ichsan. 2018. Interpretasi Makna Idiomatikal dan Leksikal Peribahasa Jepang yang Mengandung Unsur Kata Inu (Anjing). Semarang: Universitas Diponegoro.
Wasrie, Moh. Kusnadi. 2006. Kumpulan Peribahasa. Solo: Lingkar Media.
Vijjananda, Handaka. 2012. Hachiko. Jakarta: Awarenes Publishing.
Kumpulan Ungkapan Peribahasa Jepang. Tersedia pada https://proverb-encyclopedia.com/ (Diakses pada 2 agustus 2019)