Pemberdayaan Masyarakat Pesisir dalam Upaya Meningkatkan Ekonomi di Dusun Pangkung Dedari, Desa Melaya, Kecamatan Melaya

Authors

  • I Gusti Ayu Yogi Iswari Economic Education Derpartment Universitas Pendidikan Ganesha
  • Luh Indrayani Economic Education Department Universitas Pendidikan Ganesha
  • Kadek Rai Suwena Economic Education Department Universitas Pendidikan Ganesha

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjpe.v11i2.21550

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemberdayaan masyarakat pesisir dalam upaya  meningkatkan ekonomi di Dusun Pangkung Dedari, Desa Melaya, Kecamatan Melaya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Data dikumpulkan dengan wawancara, observasi dan dokumentasi. Metode analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data, kesimpulan dan triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukkan bahwa  pertama  desa hanya menjalankan program tanpa adanya arahan dan pendampingan yang signifikan terhadap masyarakat yang mengikuti program dari pemberdayaan ini sehingga pendapatan mereka setelah mengikuti program ini masih sama dengan sebelumnya, kedua kelompok pembudidaya ikan air tawar perlu mendapat pembinaan dari Desa serta Dinas Kelautan dan Perikanan agar pembudidaya lebih produktif. Selain menjual secara mentah hasil panen keluar daerah, pembudidaya seharusnya bisa mengolah sendiri agar mendapatkan nilai jual yang lebih tinggi, ketiga pemeliharan ikan kerapu memerlukan perhatian yang cukup besar sehingga perlu direncanakan dengan matang agar mendapatkan hasil yang optimal. Namun kurangnya arahan dan pendampingan, prasarana transportasi serta komunikasi masih kurang mendukung sehingga pemberdayaan ini belum cukup mendapatkan hasil yang maksimal.

Downloads

Published

2019-12-12

Issue

Section

Articles