PENGARUH PELATIHAN PASSING CONTROL BERPASANGAN STATIS DAN PASSING CONTROL BERPASANGAN DINAMIS TERHADAP PENINGKATAN KETERAMPILAN PASSING CONTROL

Authors

  • Wayan Sugiarta .
  • Wasti Danardani, S.Pd., M.A. .
  • Syarif Hidayat, S.Pd, M.Pd. .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjpko.v2i1.4161

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) pengaruh pelatihan passing control berpasangan statis terhadap peningkatan keterampilan passing control dalam sepak bola pada tim sepak bola, (2) pengaruh pelatihan passing control berpasangan dinamis terhadap peningkatan keterampilan passing control dalam sepak bola (3) Perbedaan pengaruh pelatihan passing control berpasangan statis dan passing control berpasangan dinamis terhadap peningkatan passing control. Subjek penelitian adalah yang berjumlah 36 orang. Data passing control diukur dengan tes passing control dengan dinding. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan rancangan the modified group pre-test-post-test design. Analisis data menggunakan penghitungan statistik uji-t (t-test) pada taraf signifikansi 5%. Hasil Penelitian ini(1) pelatihan passing control berpasangan statis berpengaruh terhadap peningkatan keterampilan passing control, dengan hasil thitung= 9,06 > ttabel = 2,042 (2) pelatihan passing control berpengaruh terhadap peningkatan keterampilan passing control, dengan hasil thitung = 18,14 > ttabel = 2,042 (3) terdapat perbedaan antara pelatihan passing control berpasangan statis dan passing control berpasangan dinamis terhadap peningkatan keterampilan passing control, dengan hasil thitung = 19,02 > ttabel = 2,042. Pelatihan passing control berpasangan dinamis memberikan pengaruh lebih baik dibanding pelatihan passing control berpasangan statis terhadap peningkatan keterampilan passing control, dilihat dari hasil rata-rata pelatihan passing control berpasangan dinmais adalah 18,33 dan rata-rata pelatihan passing control berpasangan statis adalah 16,05. Hal ini berarti rata-rata kelompok pelatihan passing control berpasangan dinamis lebih baik, karena hasil rata-rata lebih baik atau lebih meningkat dari hasil rata-rata pelatihan passing control berpasangan statis.Dari hasil penelitian bahwa pelatihan passing control berpasangan dinamis lebih berpengaruh terhadap peningkatan keterampilan passing control.
Kata Kunci : Kata-kata kunci : Keterampilan passing control, pelatihan, statis, dinamis

His study aims to determine (1) the effect of training pairs passing control to the increased static control passing skills in football on the football team, (2) the effect of training pairs passing control to the increased dynamic control passing skills in football (3) variability in the effect of training passing control pairs pairs of static and dynamic control passing to the increase in passing control. Subjects were a total of 36 people. Passing control data measured by passing a test with a wall control. This study used an experimental method to the design of the modified group pre-test-post-test design. Data were analyzed using t-test statistical calculations (t-test) at the 5% significance level. The results of this study (1) training pairs passing control static effect on improving the skills of passing control, with the result t = 9.06> t table = 2.042 (2) passing control training effect on improvement of skills of passing control, with the result t = 18.14> table = 2.042 (3) there is a difference between training pairs passing control of static and dynamic pairs passing control to increase control passing skills, with the result t = 19.02> table = 2.042. Training pairs passing dynamic control give better effect than static training pairs passing control to control passing skills enhancement, seen from the average of the training pairs passing control dinmais is 18.33 and the average training pairs passing static control is 16.05. This means the average pairwise group training dynamic control passing better, because the average yield better or more increased from an average yield of training pairs passing control statis.Dari research that training more dynamic passing control pairs affect the improvement of skills passing control.
keyword : control passing skills, training, static, dynamic

Published

2014-11-03

How to Cite

., W. S., ., W. D. S. M., & ., S. H. S. M. (2014). PENGARUH PELATIHAN PASSING CONTROL BERPASANGAN STATIS DAN PASSING CONTROL BERPASANGAN DINAMIS TERHADAP PENINGKATAN KETERAMPILAN PASSING CONTROL . Jurnal Pendidikan Kepelatihan Olahraga Undiksha, 2(1). https://doi.org/10.23887/jjpko.v2i1.4161

Issue

Section

Articles