Tingkat Volume Oksigen Maksimal (VO2MAX) Pemain Sepakbola Intan Jaya U-23

Authors

  • Ahmad Alfarizi
  • Happy Kardiawan I Kadek
  • Chandra Adinata Kusuma I Ketut

Keywords:

volume oksigen maksimal, sepakbola

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat volume oksigen maksimal (VO2MAX) Pemain Sepakbola Intan Jaya. Subjek dalam penelitian ini adalah Pemain Sepakbola Intan Jaya U-23 yang berjumlah 18 orang. Metode yang digunakan adalah survey dengan jenis penelitian deskriptif. Instrumen yang digunakan untuk mengetahui tingkat volume oksigen maksimal adalah Multistage Fitness Test (MFT). Hasil penelitian ini menunjukkan tidak ada pemain yang tergolong istimewa (0%), 1 pemain (5,55%) tergolong kategori sangat baik, 3 pemain (16,67%) kategori baik, 3 pemain (16,67%) kategori sedang, 3 pemain (16,67%) kategori buruk, dan 8 pemain (44,44%) kategori sangat buruk. Berdasarkan data tersebut maka frekuensi tingkat VO2MAX paling banyak adalah kategori sangat buruk. Sehingga disarankan bagi pemain agar menjadikan hasil ini sebagai pedoman dan alat untuk memotivasi diri agar memiliki daya tahan yang lebih baik. Sedangkan bagi pelatih hendaknya memiliki program latihan untuk meningkatkan VO2MAX sesuai dengan prinsip-prinsip latihan.

Downloads

Published

2024-06-05

How to Cite

Alfarizi, A. ., I Kadek, H. K., & I Ketut, C. A. K. . (2024). Tingkat Volume Oksigen Maksimal (VO2MAX) Pemain Sepakbola Intan Jaya U-23. Jurnal Pendidikan Kepelatihan Olahraga Undiksha, 14(2), 61–67. Retrieved from https://ejournal.undiksha.ac.id/index.php/JJPKO/article/view/79796

Issue

Section

Articles