PENERAPAN MODEL PROJECT BASED LEARNING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA PELAJARAN PENERAPAN RANGKAIAN ELEKTRONIKA KELAS XI TAV 1 DI SMK NEGERI 3 SINGARAJA

Authors

  • Gede Sugiartawan Bayu Permana
  • Gede Nurhayata
  • Wayan Sutaya

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjpte.v7i3.20862

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus, dengan mengambil subjek siswa kelas XI TAV 1 SMK Negeri 3 Singaraja sebanyak 25 orang, yang bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar Penerapan Rangkaian Elektronika melalui penerapan model Project Based Learning. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah tes dan observasi. Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data kognitif adalah tes objektiv, ranah afektif dikumpulkan dengan menggunakan lembar observasi dan data psikomotor dikumpulkan melalui unjuk kerja dan produk. Data yang diperoleh kemudian dianalisis menggunakan teknik analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa terjadi peningkatan ketuntasan klasikal dari pretest sebesar 59% dengan rata-rata 70.4, meningkat pada siklus I sebesar 72% dengan rata-rata 75.07, dan meningkat pada siklus II sebesar 88% dengan rata-rata 76.13. Hasil tersebut menunjukkan bahwa penerapan model Project Based Learning dapat meningkatkan hasil belajar Penerapan Rangkaian Elektronika pada siswa kelas XI TAV 1 SMK Negeri 3 Singaraja.

Downloads

Published

2018-12-03