PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN TRAINER PENGAMAN ARUS BOCOR PADA INSTALASI LISTRIK RUMAH TINGGAL DI MATA KULIAH SISTEM PENGAMAN TENAGA LISTRIK
DOI:
https://doi.org/10.23887/jjpte.v12i2.66379Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk membuat media pembelajaran trainer pengaman arus bocor pada instalasi listrik rumah tinggal, mengetahui kelayakan serta mengetahui respons mahasiswa terhadap media pembelajaran trainer pengaman arus bocor pada instalasi listrik rumah tinggal di mata kuliah sistem pengaman tenaga listrik. Penelitian ini menggunakan metode penelitian Research and Development (R&D). Pengumpulan data penelitian ini menggunakan metode angket/kuesioner yang dinilai oleh ahli isi, ahli media, dan mahasiswa. Hasil penelitian diperoleh: hasil uji validasi ahli isi mendapatkan persentase 93,1% dengan kualifikasi sangat layak, hasil uji ahli media mendapatkan persentase 97,5% dengan kualifikasi sangat layak, hasil uji coba kelompok kecil nilai terendah 40 dari responsden dengan kategori sangat tinggi dan hasil uji kelompok besar nilai terendah 40 dari responsden dengan kategori sangat tinggi. Hasil penelitian media pembelajaran trainer pengaman arus bocor pada instalasi listrik rumah tinggal layak digunakan dan mendapatkan respons baik dari mahasiswa pada pembelajaran sistem pengaman tenaga listrik di Program Studi Pendidikan Teknik Elektro Undiksha.
Referensi
Arsyad, Azhar. 2011. Media Pembelajaran. Jakarta: PT Rajagrafindo Persada.
Asyhar, Rayandra. 2012. Kreatif Mengembangkan Media Pembelajaran. Jakarta: Referensi.
Atmaja, S., Adiarta, A., & Wiratama, W. M. P. (2023). Pengembagan Media Pembelajaran Dasar Listrik dan Elektronika di Kelas X Jurusan Teknik Audio Video di SMK Negeri 3 Negara. Jurnal Pendidikan Teknik Elektro Undiksha, 12(1), 68-78.
Azwar, Saifuddin. 2012. “Penyusunan Skala Psikologi”. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Bappenas. (n.d.). 4. Pendidikan Berkualitas. Retrieved from sdgs.bappenas.go.id: https://sdgs.bappenas.go.id/tujuan-4/
Bappenas. (n.d.). Apa itu SDGs? Retrieved from sdgs.bappenas.go.id: https://sdgs.bappenas.go.id/
Detikedu. (2022, Januari 13). Isi Pasal 31 Ayat 1 - 5 UUD 1945 dan Hak Warga Negara Indonesia. Retrieved from detik.com: https://www.detik.com/edu/detikpedia/d-5895945/isi-pasal-31-ayat-1---5-uud-1945-dan-hak-warga-negara-indonesia
Disdikpora. (2014, November 04). Pentingnya Pendidikan Bagi Semua Orang. Retrieved fromdisdikpora.bulelengkab.go.id:https://disdikpora.bulelengkab.go.id/informasi/detail/artikel/pentingnya-pendidikan bagi-semua-orang-25
Nurrita, T. (2018). Pengembangan media pembelajaran untuk meningkatkan hasil belajar siswa. MISYKAT: Jurnal Ilmu-Ilmu Al-Quran, Hadist, Syari’ah Dan Tarbiyah, 3(1), 171.
Sugiyono, 2014. Metode Penelitian Pendidikan (Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D), Bandung: Alfabeta.
Sugiyono, 2015. Metode Penelitian Pendidikan (Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D), Bandung: Alfabeta.
Sugiyono. 2019. Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Alfabeta.
Warsito, A. (2023, januari 2023). Kenali 11 Jenis Perguruan Tinggi di Indonesia. Retrieved from glints.com: https://glints.com/id/lowongan/jenis-perguruan-tinggi indonesia.
Wiratama, W. M. P. (2023). Pengembangan Video Animasi Sebagai Media Pembelajaran Praktis. Jurnal Pendidikan Teknik Elektro Undiksha, 12(1), 79-87.
Unduhan
Diterbitkan
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2023 Jurnal Pendidikan Teknik Elektro Undiksha

Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Jurnal Pendidikan Teknik Elektro Undiksha is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.