PENGARUH STRATEGI BELAJAR KOGNITIF, METAKOGNITIF DAN SOSIAL AFEKTIF TERHADAP HASIL BELAJAR IPA

Authors

  • Ni Kadek Sri Widyantari Program Studi S1 Pendidikan IPA Universitas Pendidikan Ganesha
  • I Nyoman Suardana Program Studi S1 Pendidikan IPA Universitas Pendidikan Ganesha
  • Ni Luh Pande Latria Devi Program Studi S1 Pendidikan IPA Universitas Pendidikan Ganesha

DOI:

https://doi.org/10.23887/jppsi.v2i2.19384

Keywords:

strategi belajar kognitif, metakognitif, sosial afektif, hasil belajar IPA.

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh strategi belajar kognitif, metakognitif dan sosial afektif terhadap hasil belajar IPA. Jenis penelitian adalah ex post facto yang bersifat korelasional. Populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri se-Kecamatan Tegallalang Tahun Pelajaran 2018/2019 yang berjumlah 943 siswa. Sampel penelitian berjumlah 273 siswa yang diambil dengan teknik proporsional random sampling. Data hasil belajar IPA dikumpulkan menggunakan metode tes dan data strategi belajar kognitif, metakognitif dan sosial afektif dikumpulkan dengan metode kuesioner. Analisis data menggunakan uji regresi linier sederhana dengan taraf signifikansi 0,05. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa 1) terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara strategi belajar kognitif dan hasil belajar IPA dengan koefisien korelasi sebesar 0,42 kategori sedang, 2) terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara strategi belajar metakognitif dan hasil belajar IPA dengan koefisien korelasi sebesar 0,22 kategori lemah dan 3) terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara strategi belajar sosial afektif dan hasil belajar IPA dengan koefisien korelasi sebesar 0,18 kategori sangat lemah.

References

Adnyani, I.G.A.A.W., Pujani, N.M dan Juniartina, P.P. 2019. Pengaruh Model Learning Cycle 7E Terhadap Keterampilan Berpikir Kristis Siswa. Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Sains Indonesia, 1(1): 1-12.

Anni C. T. 2004. Psikologi Belajar. Semarang: IKIP Semarang Press.

Bahri, D.S dan Aswan, Z. 2010. Strategi Belajar Mengajar. Jakarta: Rineka Cipta.

Dewi, P.B dan Rahayu, I. 2014. Perilaku mencatat dan kemampuan memori pada proses belajar. Jurnal Psikologi Udayana, 1( 2): 241-250.

Dismore, D.L dan Zoellner, B.P. 2018. The relation between cognitive and metacognitive strategic processing during a science simulation. British Journal of Educational Psychology, 3 (88): 95-117.

Fauziah, D.R., Aloysius, D.C dan Zubaidah. 2018 Hubungan Keterampilan Metakognitif Terhadap Hasil Belajar Biologi Dan Retensi Siswa Keas X dengan Penerapan Strategi Pembelajaran Think Pair Share di SMA Negeri 6 Malang. ResearchGate, 2(1):1-5.

Friskilia,O.S dan Winata,H. 2018. Regulasi Diri Sebagai Determinan Hasil Belajar Siswa Sekolah Menegah Kejuruan.Jurnal Pendidikan Manajemen Perkantoran, 3 (1):184-191.

Goleman, D. 2009. Emotional Intelligence. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.

Irsyad, D dan Elfi . 2004. Belajar untuk Belajar. Bukit Tinggi: Usaha Ikhlas.

Kafadar, T. dan Tay. B. 2014. Learning Strategies and Learning Style Used By Student in Social Studies. International Journal of Academic Research, 2(2):259-264.

Masganti, S. 2017. Perkmbangan Peserta Didik. Medan: Perdana Publishing.

Nur, M. 2000. Teori-Teori Pembelajaran Kognitif. Surabaya: Universitas Negeri Surabaya Pusat Sains dan Matematika Sekolah.

Palerangi, Tuwoao dan Andoko, 2016. Kontribusi Kemandirian Belajar dan Keterampilan Sosial Terhadap Kompetensi Kejuruan Siswa Paket Keahlian Teknik. Jurnal Pendidikan Teori dan Pengembangan, 1 (9):1806-1816.

Sanjaya,W. 2006. Strategi Pembelajaran Berorientasi Standar Proses Pendidikan. Jakarta: Prenamedia Group.

Sukirman,S. 2004. Tuntunan Belajar di Perguruan Tinggi. Jakarta: Pelangi Cendikya.

O’Malley, J. M and Chamot, A.U. 1990. Learning Strategies in Second Language Acquisition. Cambridge Apllied Linguistic.

Trianto, 2009. Mendesain Pembelajaran Inovatif-Progresif. Jakarta: Kencana Prenanda Media Grup.

Weinstein, C. E. dan Mayer, R. E. 1983. The Teaching Learning Strategies. In. M.C Handbook of research on teaching. Newyork Macmillan.

Wormeli, R. 2005. Meringkas Mata Pelajaran. Jakarta: Penerbit Erlangga.

Yusuf, S, L.N dan Sugandhi, N.M. 2013. Perkembangan Peserta Didik. Jakarta: Raja Grafindo Persada.

Zimmerman, dan Schunk. (2002). Self Regulated Learning and Academic Achievment. Mahwah, New Jersey: Erlbaum.

Zulyanty, M. 2017. Metakognisi Siswa Dengan Gaya Belajar Introvert Dalam Memecahkan Masalah Matematika. Jurnal Kajian Pembelajaran Matematika, 1(1): 12-18.

Downloads

Published

2019-10-20