Pengembangan Modul IPA Berbasis Inkuiri Terbimbing disertai Mind Mapping untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep IPA pada Materi Cahaya dan Alat Optik
DOI:
https://doi.org/10.23887/jppsi.v7i1.77737Kata Kunci:
Modul IPA, Inkuiri Terbimbing, Mind Mapping, Hasil BelajarAbstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menjelaskan karakteristik, kevalidan, kepraktisan, dan keefektifan modul IPA berbasis inkuiri terbimbing disertai mind mapping pada materi cahaya dan alat optik. Jenis penelitian ini adalah Research and Development (R&D) dengan menggunakan model pengembangan 4D yang terdiri dari tahapan define, design, develop, dan disseminate . Subjek dalam penelitian ini melibatkan 2 orang ahli Pendidikan IPA untuk uji validitas, 3 orang guru IPA dan 10 orang siswa untuk uji kepraktisan, 30 orang siswa kelas VIII-G untuk uji efektivitas. Pada uji efektivitas dilaksanakan secara terbatas dengan menggunakan desain One-Shot Case Study. Data yang diperoleh berupa data kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan: 1) modul IPA memiliki karakteristik berupa modul menggunakan langkah-langkah model pembelajaran inkuiri terbimbing disertai mind mapping, berisikan petunjuk penggunaan modul, setiap sub materi terdiri atas fitur ayo lakukan, ayo pahami, dan info penting. 2) modul IPA dinyatakan sangat valid berdasarkan hasil penilaian dari ahli Pendidikan IPA dengan perolehan nilai rata-rata sebesar 0,94. 3) modul IPA dinyatakan sangat praktis dengan perolehan nilai rata-rata oleh praktisi guru sebesar 4,3 dan praktisi peserta didik sebesar 4,6. 4) modul IPA dinyatakan efektif dengan hasil rata-rata nilai posttest peserta didik sebesar 80,1 dan telah melebihi nilai KKM yaitu 75. Modul dinyatakan valid, praktis, dan efektif untuk diterapkan dalam membantu proses pembelajaran.
Referensi
Barlian, U. C., & Solekah, S. 2022. Implementasi kurikulum merdeka dalam meningkatkan mutu pendidikan. JOEL: Journal of Educational and Language Research, 1(12), 2105–2118.
Ernawati, T., & Susanti, S. 2021. E-modul IPA 2 untuk pembelajaran mandiri di masa pandemi covid-19. KoPeN: Konferensi Pendidikan Nasional, 3(1), 107–114.
Gasila, Y., Fadillah, S., & Wahyudi, W. 2019. Analisis Keterampilan Proses Sains Siswa Dalam Menyelesaikan Soal IPA di SMP Negeri Kota Pontianak. Jurnal Inovasi Dan Pembelajaran Fisika, 6(1), 14–22.
Geminiawan, I. P. H. E., Redhana, I. W., & Juniartina, P. P. 2018. Karakteristik Multimedia Interaktif Mata Pelajaran IPA SMP. Jurnal Pendidikan Dan Pembelajaran Sains Indonesia (JPPSI), 1(2), 91–95.
Jundu, R., Tuwa, P. H., & Seliman, R. 2020. Hasil belajar IPA Siswa SD di Daerah Tertinggal dengan penerapan model pembelajaran inkuiri terbimbing. Scholaria: Jurnal Pendidikan Dan Kebudayaan, 10(2), 103–111.
Khasanah, U. U. 2019. Pemahaman Konsep IPA pada Materi Sistem Peredaran Darah Ditinjau dari Gaya Belajar Siswa Kelas VIII MTs Negeri 4 Tulungagung.
Lubis, R., Herlina, M., & Rukmana, J. 2019. Pengaruh Model Pembelajaran Think Pair Share Menggunakan Media Mind Mapping terhadap Aktivitas dan Hasil Belajar Kognitif Siswa. BIOEDUSAINS: Jurnal Pendidikan Biologi Dan Sains, 2(2), 160–178.
Masruroh, A. 2017. Pengaruh Model Pembelajaran Inquiry Training Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Siswa Pada Mata Pelajaran Sejarah Siswa Kelas X Di SMA Negeri 12 Surabaya. Avatara, 5(3).
Muammar, M., & Suhartina, S. 2018. Media pembelajaran berbasis teknologi informasi dalam meningkatkan minat belajar akidah akhlak. KURIOSITAS: Media Komunikasi Sosial Dan Keagamaan, 11(2), 176–188.
Nurnaningsih, I. 2021. Peningkatan Kemampuan Menyimpulkan Informasi Penting dengan Metode Mind Mapping pada Siswa Kelas VI. Jurnal Educatio FKIP UNMA, 7(4), 1677–1682.
Puspitasari, A. D. 2019. Penerapan media pembelajaran fisika menggunakan modul cetak dan modul elektronik pada siswa SMA. JPF (Jurnal Pendidikan Fisika) Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar, 7(1), 17–25.
Rahayu, N. N. A., Pujani, N. M., & Juniartina, P. P. 2022. Pengembangan Modul IPA Terpadu Berbasis Inkuiri Terbimbing dengan Tema Energi pada Makhluk Hidup untuk Siswa SMP/MTs Kelas. Jurnal Pendidikan Dan Pembelajaran Sains Indonesia (JPPSI), 5(2), 107–118.
Renat, S. E., Novriyanti, E., & Armen, A. 2017. Pengembangan Modul Dilengkapi Peta Konsep dan Gambar pada Materi Keanekaragaman Makhluk Hidup untuk Siswa Kelas VII SMP. Bioeducation, 1(1), 95–108.
Siregar, R. 2017. Sumber daya manusia dalam pembangunan nasional. Pros. Semin. Nas. Tah. Fak. Ilmu Sos. Univ. Negeri Meda, 1, 378–381.
Yanti, N. P. D. 2022. Pengembangan Modul Elektronik IPA SMP Kelas VIII Berbasis Inkuiri pada Materi Cahaya dan Alat Optik. Universitas Pendidikan Ganesha.
Unduhan
Diterbitkan
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2024 Siti Arofatul Amrina, Ketut Suma, Nia Erlina
Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.