Pengembangan Media Film Pembelajaran Fisika Pada Materi Usaha dan Energi Siswa Kelas XI di SMA Negeri 1 Banjar

Authors

  • I Gede Agus Pebriana Pendidikan Teknik Informatika - Universitas Pendidikan Ganesha
  • I Gede Made Sunarya
  • I Ketut Resika Arthana
  • Made WIndu Antara Kesiman

DOI:

https://doi.org/10.23887/karmapati.v3i5.19888

Abstract

Pengembangan Media Film Pembelajaran Fisika Pada Materi Usaha Dan
Energi  Siswa Kelas XI Di SMA Negeri 1 Banjar merupakan sebuah film edukasi, dimana di dalamnya terkandung materi fisika usaha dan energi. Tujuan dari dikembangkannya film ini adalah untuk memberikan media baru yang variatif dan iteraktif sehingga mampu meningkatkan motivasi belajar siswa dan sekaligus mampu peningkatan prestasi belajar bagi penonton khususnya siswa SMA Negeri 1 Banjar. Film ini juga akan mampu menjadi media yang akan memunculkan ide kritis siswa terhadap pembelajaran fisika di SMA  sebab film ini menceritakan materi fisika  usaha dan energi yang sengaja dikemas untuk memunculkan ide bertanya pada guru mengenai materi secara lebih lengkap.
Dalam pembuatan Film Pembelajaran Fisika ini, metode penelitian atau perancangan Film Pembelajaran Fisika menggunakan model penelitian ADDIE. Model pengembangan ADDIE merupakan model 3) Develop (Pengembangan), 4) Implement (Implementasi), 5) Evaluate (Evaluasi).
Hasil akhir berupa Film Pembelajaran Fisika berformat DVD. Film ini diharapkan bisa memberikan tontonan yang menarik dan mendidik bagi penonton khususnya siswa SMA Negeri 1 Banjar dalam pembelajaran fisika.
Selain itu dengan adanya pembuatan film  ini diharapkan bisa merangsang para pembuat media pembelajaran untuk membuat media yang lebih berkualitas. Sehingga dengan adanya media yang berkualitas bisa meningkatkan motivasi dan prestasi siswa di sekolah.

Kata kunci : Film, Pembelajaran Fisika, ADDIE

Downloads

Published

2015-10-31

Issue

Section

Articles