Pengaruh Model Pembelajaran Assure Menggunakan Media Rumah Belajar dalam Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Teknologi Informasi dan Komunikasi
DOI:
https://doi.org/10.23887/ijnse.v3i3.24148Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh perbedaan hasil belajar antara siswa yang mengikuti pembelajaran dengan model pembelajaran ASSURE menggunakan media Rumah Belajar dan siswa yang mengikuti pembelajaran tanpa model pembelajaran ASSURE menggunakan media Rumah Belajar, beserta respon siswa kelas VII SMP N 2 Mengwi setelah menggunakan model pembelajarann ASSURE menggunakan media Rumah Belajar. Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu dengan desain Posttest-Only Control Design. Populasi penelitian mencakup seluruh siswa kelas VII SMP N 2 Mengwi berjumlah 355 orang dari 10 kelas, sampel dipilih kembali secara random. Kelas VII I terpilih sebagai kelompok eksperimen, sedangkan kelas VII B terpilih sebagai kelompok kontrol. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu metode tes tulis (kognitif), lembar observasi (afektif), skor rubrik (psikomotor) dan metode angket untuk mengukur respon siswa. Data hasil belajar kemudian dianalisis menggunakan Uji t (separated variant) setelah dilakukan uji prasyarat, yaitu uji normalitas dan uji homogenitas. Hasil penelitian untuk hasil belajar (kognitif) diketahui |t hitung| > |t tabel| (3,927 > 2,29137), hasil belajar (psikomotor) |t hitung| > |t tabel| (15,282 > 2,29136), hasil belajar (afektif) diketahui |t hitung| > |t tabel| (9,765 > 2,29136) maka dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan hasil belajar antara siswa yang menggunakan model pembelajaran ASSURE dengan media Rumah Belajar dengan siswa yang tanpa menggunakan model pembelajaran ASSURE dengan media Rumah Belajar dan hasil respon siswa adalah sangat positif 40%, positif 51,43%, dan cukup positif 8,57%.
References
Azwar, Saifuddin. 1998. Tes Prestasi. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Bahari, A. G. (2011). Jenis Teori Pembelajaran. diakses 4 Februari 2016, dari (http://www.kompasiana.com/arif.ghufron/jenis-teoripembelajaran5500a8 48a33311ac0a510355)
Eva, R. (2015). Pengaruh Aplikasi Model ASSURE Terhadap Motivasi Dan Hasil Belajar Peserta Didik Dalam Pembelajaran Geografi. Gea, Jurnal Pendidikan Geografi, 15(2), 8–14.
Gugus, S. D., Kediri, I. V, Gst, N., Jayanti, A. A., & Suryaabadi, I. B. G. (2014). Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran ASSURE Berbantuan Media Audiovisual Terhadap Hasil Belajar PKn Siswa Kelas V Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar, FIP Universitas Pendidikan Ganesha e-Journal Mimbar PGSD Universitas Pendidikan Ganesha, 73.
Ghozali, Imam. 2011. Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program SPSS. Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro.
Gregory, Robert J. 2000. Pyicological Testing: History, Principles, and Applications Third Edition. Toronto: Allyn and Bacon.
Hayati, R. (2018). Pengaruh penerapan media pembelajaran flipbook matematika menggunakan model ASSURE dengan pendekatan saintifik pada materi segitiga dan. Pengaruh Penerapan Media Pembelajaran Flipbook Matematika Menggunakan Model ASSURE Dengan Pendekatan Saintifik Pada Materi Segitiga Dan.
Kuswanto, J., & Walusfa, Y. (2017). Pengembangan Multimedia Pembelajaran pada Mata Pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi Kelas VIII Abstrak, 6(2301), 58–64.
Madaniyah, J., Instrumen, K., & Hasil, T. (2015). Kualitas instrumen tes hasil belajar, 2, 212–235.
Mulyadi, R., Belajar, H., Pada, S., Pelajaran, M., Pengetahuan, I., & Indonesia, U. P. (2015). Rindy Mulyadi, 2015 Pengaruh Pemanfaatan E- Learning Menggunakan “Portal Rumah Belajar Kemendikbud” Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu, (1002001).
Mitha, Meter, I. K. A. 3. (2014). Model Pembelajaran ASSURE Bernuansa Lingkungan Berbantuan Media Audovisual Berpengaruh Terhadap Hasil Belajar IPS Siswa Kelas V SD Gugus Letkol Wisnu Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar, FIP Universitas Pendidikan Ganesha. Jurnal Mimbar PGSD Universitas Pendidikan Ganesha Jurusan PGSD, 2.
Putra, N. R. (2017). Pengaruh Media Belajar Berbasis Model ASSURE terhadap Hasil Belajar Siswa pada Konsep Elastisitas.
Pribadi, B. A. (2011). Model ASSURE Untuk Mendesain Pembelajaran Sukses.
Ruhimat T, I. M. (2011). Kurikulum dan pembelajaran. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.
Rumah Belajar. (2011, Juli 15). Diambil kembali dari Rumah Belajar: https://belajar.kemdikbud.go.id/
Santoso, S. 2010. Statistik Multivariat. Jakarta: PT Elex Media Komputindo.
Setiarini, K. P., Agustini, K., & Sunarya, I. M. G. (2016). Pengaruh E-Module Berbasis Metode Pembelajaran Problem Based Learning Terhadap Hasil Dan Motivasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Pemrograman Dasar (Studi Kasus : Kelas X Multimedia Di Smk Negeri 3 Singaraja). Jurnal Pendidikan Teknik, 5(1), 65–72.
Sugiyono. 2012. Metodologi Penelitian Pendidikan, Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Sudjana, & Ibrahim. (2014). Penelitian dan Penlaian Pendidikan. Bandung: Sinar Baru Algensin.