PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS PROYEK (PROJECT BASED LEARNING) BERBANTUAN MEDIA GAMBAR UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENULIS CERITA FANTASI

Authors

  • Evi Susanti Ginting Universitas Pendidikan Ganesha

DOI:

https://doi.org/10.23887/jear.v4i2.12334

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan menulis cerita fantasi pada siswa kelas VII A 1 SMP Negeri 1 Singaraja melalui penerapan model pembelajaran berbasis proyek dengan bantuan media gambar. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus, yang terdiri dari rencana tindakan, pelaksanaan tindakan, observasi atau evaluasi dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VII A 1 SMP Negeri 1 Singaraja, berjumlah 30 orang dengan rincian 15 orang putra dan 15 orang putri. Data dianalisis menggunakan statistik deskriptif. Hasil analisis data rata-rata nilai keterampilan menulis cerita fantasi siklus I yaitu sebesar 72,46 dengan ketuntasan klasikal 43,33% dan rata-rata nilai keterampilan menulis teks tanggapan kritis pada siklus II yaitu sebesar 81, 76 dengan ketuntasan klasikal 86,67%. Dari data hasil belajar tersebut dapat dikatakan bahwa hasil belajar keterampilan menulis cerita fantasi pada siklus I ke siklus II mengalami peningkatan sebesar 9.3. Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa hasil belajar keterampilan menulis cerita fantasi meningkat melalui penerapan model pembelajaran berbasis proyek berbantuan media gambar pada siswa kelas VII A 1  SMP Negeri 1 Singaraja.

References

Elbow, Peter. 1998. Writing With Power Techniques for Mastering The Writting Process. New York: Oxford University Press.

Foss, Patrick, dkk. 2012. Project-Based Learning Activities fot Short-Term Intensive English Program. Oregon: Nortwest Regional Educational Laboratoty.

Harsiati, Titik, Agus Trianto, dan E, Kosasih. 2016. Bahasa Indonesia. Jakarta: Kemendikbud. 2008. Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta: Grafindo.

Kemendikbud. 2013. Materi Pelatihan Implemetasi Kurikulum 2013. Jakarta: Kemendikbud.

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. 2016. Buku Siswa Bahasa Indonesia Kelas VII. Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Komalasari, Kokom. 2011. Pembelajaran Kontekstual Konsep dan Aplikasi. Bandung: Refika Aditama.

Kurniawan, Otang dan Jismulatif. Penggunaan Media Gambar Untuk Meningkatkan Kemampuan Menulis Cerita Fantasi Mahasiswa PGSD FKIP Universitas Riau. Jurnal Unri: Riau

Ngalimun. 2013. Strategi dan Model Pembelajaran. Yogyakarta: Aswaja Pressindo.

Nurgiyantoro, Burhan. 2009. Penilaian dalam Pengajaran Bahasa dan Sastra.Yogyakarta: BFFE-Yogyakarta.

Nurgiyantoro. 2005. Sastra Anak. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.

Nurgiyantoro. 2012. Teori Pengkajian Fiksi. Yogyakrta: Gajah Mada University Press.

Sanjaya, Wina. 2011. Strategi Pembelajaran Berorientasi Standar Proses Pendidikan. Bandung: Prenada Media Grub.

Sanjaya,Wina. 2013. Penelitian Pendidikan Jenis, Metode dan Prosedur. Jakarta: Kencana.

Sayutti, Suminto A. 2000. Berkenalan dengan Prosa Fiksi. Yogyakarta: Gama

Sudyana.2017.Peningkatan Kemampuan Menulis Melalui Model Project Based Learning pada Peserta Didik Kelas VII D SMP Negeri 1 Tumi Jajar Tahun Pelajaran 2015/2016. Unila: Lampung (diunduh pada 6:00 WITA 8 Oktober 2017http://digilib.unila.ac.id/26516/3/TESIS%20TANPA%20BAB%20PEMBAHASAN.pdf)

Wena, Made. 2011. Strategi Pembelajaran Inovatif Kontemporer. Jakarta: Bumi Aksara.

Downloads

Published

2020-05-31

How to Cite

Ginting, E. S. (2020). PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS PROYEK (PROJECT BASED LEARNING) BERBANTUAN MEDIA GAMBAR UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENULIS CERITA FANTASI. Journal of Education Action Research, 4(2), 240–250. https://doi.org/10.23887/jear.v4i2.12334

Issue

Section

Artikel