IMPLEMENTASI METODE DEMONSTRASI DALAM UPAYA MENINGKATKAN KETRAMPILAN BERBICARA MONOLOG PENDEK BERBENTUK PROSEDUR
DOI:
https://doi.org/10.23887/jear.v4i2.24923Keywords:
Ketrampilan berbicara, Teks prosedur monolog, dan Metode DemonstrasiAbstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan keterampilan berbicara Bahasa Inggris dalam monolog pendek berbentuk procedure melalui penerapan metode Demonstrasi. Penenitian ini berbentuk penelitian Tindakan kelas(Action Research) yang dilaksanakan dalam dua siklus berlangsung 2 kali pertemuan di setiap siklusnya. Penelitian Tindakan Kelas (PTK) ini menggunakan model Stephen Kemmis dan Mc. Taggart (1998) yang diadopsi oleh Burns (2010) dengan pola Perencanaan-Pelaksanaan-Pengamatan dan Refleksi. Subjek penelitian ini adalah kelas VII-F SMP Negeri 5 Abiansemal semester ganjil tahun pelajaran 2019/2020 berjumlah 26 orang. Data ketrampilan berbicara dikumpulkan dengan menggunakan tes, yang dianalisis dengan menggunakan deskriptif kuantitatif. Hasil analisis data menunjukan peningkatan pada aspek kosa kata 84,62% di siklus I dan 96,15% di siklus II dengan peningkatan sebesar 11,53%. Peningkatan keterampilan berbicara siswa pada aspek ketepatan logika urutan Langkah-langkah pembuatan(Steps) adalah 19,23% pada siklus I dan 76,92% pada siklus II dengan peningkatan sebesar 57,69% . Peningkatan keterampilan berbicara siswa terlihat pada aspek kelancaran berbicara 23,08% pada siklus I dan 76,92% pada siklus II dengan peningkatan sebesar 57,69%. Dari data di atas dapat disimpulkan bahwa Metode demonstrasi pada pembelajaran Bahasa Inggris dapat meningkatkan keterampilan berbicara monolog berbentuk procedure pada siswa . kelas VII-F SMP Negeri 5 Abiansemal semester ganjil tahun pelajaran 2019/2020
References
Ahmad Mujin Nasih dan Lilik Nur Kholidah. 2009. Metode dan Tehnik Pembelaaran Agama Islam . Bandung:PT Refika Aditama.
Asmani, J.M. (2011). Penelitian Tindakan Kelas. Jogyakarta: Laksana.
Arikunto, S. (2011). Penelitian Tindakan. Yogyakarta: Aditya Media. Arikunto, S.
Darsiana. 2018. Upaya Meningkatkan Kemampuan Berbicara Pada Mata Pelajaran Bahasa Inggris Melalui Metode Demontrasi Siswa Kelas III Sd Negeri 157 Pekanbaru. Jurnal PAJAR (Pendidikan dan Pengajaran) Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Riau Volume 2 Nomor 2 Maret 2018 | ISSN Cetak : 2580 - 8435 | ISSN Online : 2614 – 1337. https://pajar.ejournal.unri.ac.id/index.php/PJR/article/download/5068/4759
Djamarah, S.B. (2010). Guru dan Anak Didik dalam Interaksi Edukatif. Jakarta: Rineka Cipta.
Johnson, E.B. (2014). Contextual Teaching and Learning. Bandung: Kaifa.
Julianti, Tirsa Saruan.2018. Pengaruh Metode Demonstrasi Terhadap Hasil Belajar Jaringan Dasar (Studi Kasus pada kelas X TKJ di SMK N 1 Amurang). E-Jurnal Sariputra, Juni 2018 Vol. 5 (2). http://jurnal.unsrittomohon.ac.id/index.php?journal=ejurnal&page=article&op=view&path%5B%5D=396&path%5B%5D=362
Jalil, Hasra, Muhammad Danial, dan Diana Eka Pratiwi.2015. Pengaruh Metode Demonstrasi dalam Model Pembelajaran Guided Discovery Terhadap Hasil Belajar Peserta Didik Kelas X MIA SMAN 2 Galesong Selatan (Studi Pada Materi Pokok Larutan Elektrolit dan Nonelektrolit). Jurnal Chemica Vo/. 16 Nomor 1 Juni 2015, 110- 118. http://ojs.unm.ac.id/chemica/article/download/4551/2602.
Kemmis, S. dan Taggart, R. 1988. The Action Research Planner. Deakin: Deakin University
Lailatul Fitriyah, Romirio Torang Purba .2017. Pengaruh Penerapan Metode Demonstrasi Terhadap Keterampilan Berhitung Siswa Kelas 3 SD Negeri Kecandran 01. Journal of Education Research and Evaluation. Vol.1 (3) pp. 175-182. https://ejournal.undiksha.ac.id/index.php/JERE/article/view/11760/7541.
Muhibbin, Syah. 2000. Psikologi Pendidikan Dengan Pendekatan Baru. Bandung: Remaja Rosdakarya.
Norenda Okta Hervina, Herpratiwi Herpratiwi, Sugiyanto. 2017. Pengaruh Metode Demonstrasi Terhadap Hasil Belajar IPS.Jurnal Pedagogi Vol. 6 No 9. http://jurnal.fkip.unila.ac.id/index.php/pgsd/article/view/14491
Iskandar. (2009). Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Gaung Persada Press.
Sanjaya, Wina. 2008. Strategi Pembelajaran Beroreintasi Standar Proses Pendidikan. Jakarta: Kencana
Sanjaya, W. (2006). Strategi Pembelajaran Berorientasi Standar Proses Pendidikan. Bandung: Kencana.
Sudijono, A. (2012). Pengantar Evaluasi B Pendidikan. Jakatra: Raajawali Pers