PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN NUMBERED HEAD TOGETHER BERORIENTASI TRI HITA KARANA TERHADAP HASIL BELAJAR PKN

Authors

  • Putu Rismayani
  • nyoman dantes
  • kadek yudiana

DOI:

https://doi.org/10.23887/jpmu.v1i1.20767

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Numbered Head Together berorientasi Tri Hita Karana terhadap hasil belajar PKn siswa kelas V SD di Gugus XV Kecamatan Buleleng. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu dengan desain post test only control group design. Populasi penelitian ini adalah seluruh kelas V SD di Gugus XV Kecamatan Buleleng yang berjumlah 213 orang. Pemilihan  sampel penelitian menggunakan teknik random sampling, dan yang dirandom adalah  kelas sebagai intac grup, sehingga didapatkan siswa kelas V SD N 1 Anturan sebagai eksperimen dan kelas V SD 3 Kalibukbuk sebagai kontrol. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode tes. Data yang sudah dikumpulkan dianalisis dengan analisis statistik inferensial uji-t. Dari analisis data ditemukan bahwa terdapat nilai thitung yaitu sebesar 27,382 lebih besar dari ttabel yang sebesar 2,021 Hal ini berarti terdapat perbedaan yang signifikan hasil belajar PKn kelompok siswa yang mengikuti pembelajaran menggunakan model Numbered Head Together berorientasi Tri Hita Karana dan kelompok siswa yang mengikuti pembelajaran tidak menggunakan model Numbered Head Together berorientasi Tri Hita Karana terhadap hasil belajar PKn siswa  kelas V SD di Gugus XV Kecamatan Buleleng. Selain itu berdasarkan analisis deskriptif diperoleh bahwa mean kelompok eksperimen lebih besar dari mean kelompok control (25,46> 14,38). Berdasarkan hasil analisis tersebut dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran NHT berorientasi Tri Hita Karana Terhadap Hasil Belajar PKn siswa Kelas V SD di Gugus XV Kecamatan Buleleng.

References

DAFTAR RUJUKAN

Apriliani, Vivi. 2017. “Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Number Head Together (NHT) terhadap Hasil Belajar PKn Kelas IV SD Negeri 33 Negerikaton”. Skripsi. Tersedia pada http://jurnal.fkip.unila.ac.id/index.php/pgsd/article/view/13289. Diakses pada 22 Januari 2019.

Arikunto, S. (2002). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta: Asdi Mahasatya.

Wiana, Ketut. 2007. Cara Belajar Agama Hindu yang Baik. Denpasar: Yayasan Dharma Narada.

Huda, Miftahul.2014.CooperatifLearning.PustakaPelajar.Yogyakarta.

Isjoni. 2007. cooperative Learning efektivitas Pembelajaran Kelompok Bandung: Alfabeta

Shoimin, Aris. 2014. 68 Model Pembelajaran INOVATIF dalam kurikulum 2013 Yogyakarta: Ar- Ruzz Media.

Susanto, Ahmad. 2013. Teori Belajar dan Pembelajaran di Sekolah Dasar. Jakarta: Kencana Prenadamedia Group.

Setyosari, P. 2012. Metode Penelitian Pendidikan dan Pengembagan. Jakarta: Prenada Media Group.

Downloads

Published

2019-09-06

How to Cite

Rismayani, P., dantes, nyoman, & yudiana, kadek. (2019). PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN NUMBERED HEAD TOGETHER BERORIENTASI TRI HITA KARANA TERHADAP HASIL BELAJAR PKN. Jurnal Pendidikan Multikultural Indonesia, 1(1), 40–50. https://doi.org/10.23887/jpmu.v1i1.20767

Issue

Section

Articles