PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TGT BERBASIS KEARIFAN LOKAL TRI HITA KARANA TERHADAP HASIL BELAJAR
DOI:
https://doi.org/10.23887/jpmu.v1i2.20778Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pergaruh hasil belajar IPA antara kelompok siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran kooperatif tipe TGT berbasis Tri Hita Karana. Penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu (Quasi Eksperimen ), dengan desain penelitian non equivalent post-test only control group design. Populasi penelitian ini berjumlah 166 orang. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas V SD Negeri 1 Banjar sebanyak 24 orang dan siswa kelas V SD Negeri 8 Banjar sebanyak 28 orang. Sampel ditentukan menggunakan teknik simple random sampling. Data hasil belajar yang diperoleh dianalisis menggunakan teknik analisis statistik deskriptif dan statistik inferensial. Berdasarkan hasil penghitungan Uji-t dengan menggunakan Independent Samples Test menunjukkan thitung = 4,246 > ttabel = 2,00. Selanjutnya rata - rata kelompok eksperimen yaitu 22,04 lebih besar dari rata - rata kelompok kontrol yaitu 18,75. Hal ini menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan pada hasil belajar IPA antara kelompok siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran kooperatif tipe Team Games Tournament berbasis Tri Hita Karana dan kelompok siswa yang dibelajarkan dengan tidak menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Team Games Tournament berbasis Tri Hita Karana pada kelas V SD di Gugus IV Kecamatan Banjar Kabupaten Buleleng. Dengan demikian, model pembelajaran kooperatif tipe TGT berbasis Tri Hita Karana karana berpengaruh terhadap hasil belajar IPA siswa kelas V SD di Gugus IV Kecamatan Banjar Kabupaten Buleleng Tahun Pelajaran 2018/2019.
References
DAFTAR PUSTAKA
Adiwiguna, I Wayan, dkk. 2016. “Model Pembelajaran Role Playing Berbasis Pendekatan Saintifik Berpengaruh Terhadap Penguasaan Kompetensi Pengetahuan IPS”. E-Journal Mimbar PGSD Universitas Pendidikan Ganesha. Vol. 4, No. 1.
Ani, Ni Kd Kisri, dkk. 2017. “Pengaruh Model Pembelajaran Time Token Berbasis Tri Hita Karana Terhadap Hasil Belajar IPS Siswa Kelas V”. E-Journal Mimbar PGSD Universitas Pendidikan Ganesha. Vol. 5, No. 2.
Apriliani, Ni K Winda, dkk. 2016. “Pendekatan Saintifik Berbantuan Media Gambar Berseri Berpengaruh Terhadap Keterampilan Menulis Siswa Kelas I SD”. E-Journal Mimbar PGSD Unibersitas Pendidikan Ganesha. Vol. 4, No. 1.
Ardiantari, Ni L. Pt. Novi, dkk. 2015. “Penerapan Pendekatan Saintifik dengan Penilaian Proyek untuk Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah dan Hasil Belajar Pengetahuan Matematika Tema Cita-Citaku Siswa Kelas IVB SD Negeri 8 Pemecutan”. E-Journal Mimbar PGSD Universitas Pendidikan Ganesha. Vol. 3, No. 1.
Astianawan, I Pt, dkk. 2016. “Penerapan Pendekatan Saintifik Berbasis Penilaian Portofolio Dapat Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah Dan Penguasaan Kompetensi Pengetahuan Matematika Siswa Kelas III”. E-Journal Mimbar PGSD Universitas Pendidikan Ganesha. Vol. 4, No. 1.
Dewi, Luh Pt Ariestia, dkk. 2015. “Penerapan Pendekatan Saintifik dengan Penilaian Proyek untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kreatif dan Hasil Belajar Pengetahuan Matematika Siswa Kelas IV SD”. E-Journal Mimbar PGSD Universitas Pendidikan Ganesha. Vol. 3, No. 1.
Indrawan, I Wy Astra, dkk. 2017. “Pengaruh Model Pembelajaran Think Talk Write Berbasis Tri Hita Karana Terhadap Kompetensi Pengetahuan IPS”. E-Journal Mimbar PGSD Universitas Pendidikan Ganesha. Vol. 5, No. 2.
Megawati, Dewa Ayu Tri, dkk. 2015. “Penerapan Pendekatan Saintifik dengan Penilaian Proyek untuk Meningkatkan Kemampuan Penalaran dan Hasil Belajar Pengetahuan Matematika Siswa Kelas IVB SD”. E-Journal Mimbar PGSD Universitas Pendidikan Ganesha. Vol. 3, No. 1.
Priyanti, Andrie Eka, dkk. 2016. “Pendekatan Saintifik Berbasis Problem Based Learning Berpengaruh Terhadap Hasil Belajar Pengetahuan Matematika Siswa Kelas IV SD Gugus P.B. Sudirman Denpasar Tahun Ajaran 2015/2016”. E-Journal Mimbar PGSD Universitas Pendidikan Ganesha. Vol. 4, No. 1.
Putra, I G. N. Pt. A. Laksana, dkk. 2019. “Pengaruh Model SFAE Berorientasi Tri Hita Karana Terhadap Hasil Belajar IPA”. E-Journal Mimbar PGSD Universitas Pendidikan Ganesha. Vol. 3, No. 2.
Putra, I Wayan Weda Gustana, dkk. 2016. “Pengaruh Model Pembelajaran SAVI Bermuatan Tri Hita Karana Terhadap Hasil Belajar IPA Siswa Kelas IV”. e-Journal Mimbar PGSD Universitas Pendidikan Ganesha.Vol. 4, No.1.
Setiawan, I Kd, dkk. 2016. “Penerapan Pendekatan Saintifik Berbasis Kearifan Lokal Untuk Meningkatkan Penguasaan Kompetensi Pengetahuan PKn Siswa Kelas VB SDN 1 Ubud Tahun Ajaran 2015/2016”. E-Journal Mimbar PGSD Universitas Pendidikan Ganesha. Vol. 4, No. 1.
Susanto, Ahmad. 2013. Teori Belajar Dan Pembelajaran Di Sekolah Dasar. Jakarta: Kencana Prenada Media Group.
Sutoyo. 2011. Pendidikan Kewarganegaraan Untuk Perguruan Tinggi. Yogyakarta: Graha Ilmu.
Widariwati, N Putu, dkk. 2016. “Pendekatan Saintifik Berorientasi PBL Berpengaruh Terhadap Hasil Belajar Pengetahuan PKn Siswa Kelas V SD”. E-Journal Mimbar PGSD Universitas Pendidikan Ganesha. Vol. 4, No. 1.