Meningkatan Hasil Belajar Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan Materi Permainan Kasti Melalui Pendekatan Bermain

Authors

  • I Nyoman Sumarta Sekolah Dasar Negeri 3 Mengwi

DOI:

https://doi.org/10.23887/jear.v3i3.17373

Abstract

Prasarana pembelajaran telah memenuhi kebutuhan pelaksanaan pembelajaran PJOK, namun yang menjadi ganjalan bagi Peneliti adalah belum tercapainya hasil belajar PJOK bagi siswa kelas IV SD Negeri 3 Mengwi sesuai dengan harapan Peneliti. Hasil tes Prasiklus menunjukkan bahwa nilai rata-rata yang dicapai siswa pada semester ganjil tahun pelajaran 2016/2017 adalah 73  dan ketuntasan belajar mencapai 45,2 %. Rendahnya hasil belajar yang dicapai siswa kelas IV SD Negeri 3 Mengwi adalah kurang semangatnya anak-anak dalam mengikuti pembelajaran PJOK dan kondisi fisik siswa SD belum  kuat menunjang aktivitas kegiatan PJOK. Melihat kondisi tersebut Peneliti terdorong untuk melakukan perbaikan – perbaikan melalui Penelitian Tindakan Kelas melalui pendekatan bermaindalam pembelajaran PJOK dengan mengangkat materi Permainan  kasti. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar PJOK melalui pendekatan bermain  bagi siswa kelas IV  SD Negeri 3 Mengwi . Penelitian inii dilakukan dalam 2 siklus dengan langkah-langkah yaitu : (1). Perencanaan, (2). Pelaksanaan, (3). observasi, (4). Refleksi/Tindakan. Hasil penelitiannya adalah: hasi lbelajar padasiklus I nilai rata-rata menunjukkan 79,3 sedangkan hasil belajar pada siklus II nilai rata-rata 83,0. Berdasarkan data penelitian dan pembahasan dapat diambil kesimpulan bahwa dengan pendekatan bermain dalam  pembelajaran PJOK dapat  meningkatkan hasil belajar  siswa kelas IV SD Negeri 3 Mengwi  dengan baik.

References

Agus Budhi Juli ari, Paiman, Nuryono. 2009. Penjasorkes, untuk SD/MI, kelas IV. Pusat Perbukuan kementerian Pendidikan Nasional

Arikunto, Suharsimi, 2002. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta PT. Rineksa Cipta

Engkos S.R. 1994. Penjaskes. Jakarta; Erlangga

Firmansyah, H., 2009. Hubungan Motivasi Berprestasi Siswa dengan Hasil Belajar Pendidikan Jasmani. Jurnal Pendidikan Jasmani Indonesia, 6(1), pp.41-42.

Hadi, S., 2013. Survei Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan pada Satuan Pendidikan SD, SMP, SMA Negeri se-Kecamatan Karangan Kabupaten Trenggalek. Jurnal Pendidikan Olahraga dan Kesehatan, 1(1).

Husni, Agusta, dkk. 1987. Buku Pintar Olahraga. Jakarta; CV Mawar Gempita

Pambudi, A.F., 2010. Target Games: Sebuah Pengembangan Konsep Diri Melalui Pembelajaran Pendidikan Jasmani. Jurnal Pendidikan Jasmani Indonesia, 7(2).

Pramono, H., 2012. Pengaruh sistem pembinaan, sarana prasarana dan pendidikan latihan terhadap kompetensi kinerja guru pendidikan jasmani sekolah dasar di kota Semarang. Jurnal Penelitian Pendidikan, 29(1).

Slamet, S.R. 1994. Penjaskes 3. Jakarta; Tiga Serangkai

Sukrisno,Aminarni, Suwarjo,Sri Sunarsih, Masri’an, Asy’ari. 2009. Pendidikan jasmani Olahraga dan Kesehatan untuk SD/MI kelas IV. Penerbit Erlangga.

Sulistiono, A.A., 2014. Kebugaran jasmani siswa pendidikan dasar dan menengah di Jawa Barat. Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan, 20(2), pp.223-233.

Tunjung sari. 2006. Buku penunjang Materi Penjaskes SD. Tri Agung

Utama, A.B., 2011. Pembentukan Karakter Anak Melalui Aktivitas BermainDalam Pendidikan Jasmani. Jurnal Pendidikan Jasmani Indonesia, 8(1).

Yudiana, Y., 2015. Implementasi Model Pendekatan Taktik dan Teknik dalam Pembelajaran Permainan Bola Voli pada Pendidikan Jasmani Siswa Sekolah Menengah Pertama. ATIKAN, 5(1).

Downloads

Published

2019-04-24

How to Cite

Sumarta, I. N. (2019). Meningkatan Hasil Belajar Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan Materi Permainan Kasti Melalui Pendekatan Bermain. Journal of Education Action Research, 3(3), 224–230. https://doi.org/10.23887/jear.v3i3.17373