Penerapan Fokus Group Discussian (FGD) Untuk Meningkatkan Kemampuan Memanfaatkan Lingkungan Sebagai Sumber Belajar
DOI:
https://doi.org/10.23887/jeu.v8i1.27089Abstract
Salah satu penyebab kurang maksimalnya hasil belajar siswa adalah pola pembelajaran yang monoton dimana guru masih lebih memilih menggunakan model pembelajaran konvensional yang mana guru masih mendominasi proses pembelajaran. Agar hasil belajar siswa maksimal maka sangat penting bagi guru untuk terampil menciptakan pembelajaran inovatif dan bermakna. Salah satu langkah yang dapat dilakukan adalah menerapkan pendekatan PAKEM (Pembelajaran Aktif Kreatif dan Menyenangkan) dimana guru menghadapkan siswa dengan dunia nyata sesuai dengan yang dialaminya sehari-hari. Namun, melakanakan pembelajaran dengan menerapkan pendekatan PAIKEM dikalangan guru masih belum optimal. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang bertujuan meningkatkan kemampuan guru dalam memanfaatkan lingkungan sebagai sumber belajar setelah penerapan Focus Group Discussion. Penelitian dilaksanakan selama dua siklus. Berdasarkan hasil analisis ditemukan bahwa penerapan fokus group discussian (FGD) dapat meningkatkan kemampuan guru dalam memanfaatkan lingkungan sebagai sumber belajar. Hal ini terlihat dari rata-rata kemampuan guru dalam memanfaatkan lingkungan sebagai sumber belajar pada prasiklus sebesar 65,19 sedangkan setelah dilaksanakan tindakan pada siklus I terjadi peningkatan nilai menjadi 70,37 dan semakin meningkat menjadi 78,52 pada siklus II.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Authors who publish with the Jurnal EDUTECH Undiksha agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal the right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License (CC BY-SA 4.0) that allows others to share the work with an acknowledgment of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgment of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work. (See The Effect of Open Access)