PENGARUH KONSELING BEHAVIORAL DENGAN TEKNIK MODELING SOSOK BIMA UNTUK MENINGKATKAN SELF ENDURANCE MELALUI LESSON STUDY PADA SISWA KELAS XI BOGA 5 SMK NEGERI 2 SINGARAJA

Authors

  • Ni Made Oki Rosmeriani .
  • Prof. Dr. Ni Ketut Suarni,MS .
  • Prof. Dr. I Ketut Dharsana,M.Pd .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jibk.v8i1.11117

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh konseling behavioral dengan teknik modeling sosok bima terhadap peningkatan self endurance melalui lesson study. Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu dengan rancangan pretest-postest control group design. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI Boga SMKN 2 Singaraja Tahun Pelajaran 2016/2017 sebanyak 203 orang. Penentuan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Sampel yang digunakan penelitian ini sebanyak 41 orang. Jenis data yang dikumpulkan adalah data kuantitatif berupa peningkatan self endurance. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Data penelitian dianalisis dengan teknik statistik uji t. Berdasarkan hasil analisis data, ditemukan bahwa terdapat pengaruh konseling behavioral dengan teknik modeling sosok bima terhadap peningkatan self endurance melalui lesson study pada siswa kelas XI Boga 5 SMK Negeri 2 Singaraja, yang ditunjukkan dengan nilai thitung sebesar 5,047 (p < 0,05). Hal ini berarti konseling behavioral dengan teknik modeling sosok bima dapat meningkatkan self endurance siswa.
Kata Kunci : konseling behavioral, modeling sosok bima, self endurance, lesson study

This research aimed to determine the effect of behavioral counseling with bima figure modeling techniques on the improvement of self endurance through the lesson study. This type of research was a quasi experiment with pretest-postest control group design. The research population were all students of class XI Boga SMKN 2 Singaraja Lesson Year 2016/2017 as many as 203 people. The determination of sample using purposive sampling technique. The sample used by this research were 41 people. The type of data collected was quantitative data in the form of self endurance improvement. Method of collecting data using questionnaire. Research data were analyzed by t test statistic technique. Based on the results of data analysis, found that there was effect of behavioral counseling with bima figure modeling techniques on the improvement of self endurance through the lesson study in the students of class XI Boga SMKN 2 Singaraja, which was shown by ttest value 5.047 (p < 0.05). This means behavioral counseling with bima figure modeling techniques can improves the student's self endurance.
keyword : behavioral counseling, bima figure modeling techniques, self endurance, lesson study.

Published

2017-07-24