Pengaruh Model Pembelajaran Role Playing Berbantuan Media Topeng Terhadap Kompetensi Pengetahuan IPS Siswa Kelas V SDN Gugus Tuanku Imam Bonjol Kecamatan Denpasar Barat Tahun Pelajaran 2016/2017

Authors

  • Ni Kadek Evie Febrianti .
  • Dra. Ni Nyoman Ganing, M.Hum .
  • Drs. Made Putra, M.Pd .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v5i2.10630

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan penguasaan kompetensi pengetahuan IPS antara siswa kelas V di SDN Gugus Tuanku Imam Bonjol Kecamatan Denpasar Barat Tahun Pelajaran 2016/2017 yang mengikuti pembelajaran menggunakan model pembelajaran role playing berbantuan media topeng dan siswa yang mengikuti pembelajaran konvensional pada tema sejarah peradaban Indonesia. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan rancangan penelitian yang digunakan adalah desain eksperimen semu ( nonequivalent control group design ). Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V di SDN Gugus Tuanku Imam Bonjol Kecamatan Denpasar Barat Tahun Pelajaraan 2016/2017. Penentuan sampel dilakukan dengan teknik random sampling setelah itu dilakukan uji kesetaraan pada kedua anggota sampel. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 74 siswa yaitu 36 siswa kelas V dari SDN 7 Dauh Puri yang menjadi kelompok eksperimen dan 38 siswa kelas V dari SDN 2 Pemecutan yang menjadi kelompok kontrol. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah metode tes. Data yang dikumpulkan berupa nilai penguasaan kompetensi pengetahuan IPS yang dianalisis dengan uji-t. Hasil penelitian berdasarkan analisis data menunjukkan nilai rerata kelompok eksperimen lebih tinggi dari pada nilai rerata kelompok kontrol ( = 81,50 > = 67,65). Berdasarkan hasil analisis uji-t dengan derajat kebebasan (dk = (36 + 38 - 2) = 72) pada taraf signifikansi 5% diperoleh thitung > ttabel (7,95 > 2,00) segingga dapat disimpulkan terdapat pengaruh model pembelajaran role playing berbantuan media topeng terhadap penguasaan kompetensi pengetahuan IPS siswa kelas V SDN Gugus Tuanku Imam Bonjol Kecamatan Denpasar Barat Tahun Pelajaran 2016/2017.
Kata Kunci : role playing, topeng, IPS

The aims of this research is to know the difference in mastering social science competence between students of grade V in SDN Gugus Tuanku Imam Bonjol Subdistrict West Denpasar in year 2016/2017 which follow teaching-learning process using mask-assisted media role playing learning model and students who follow conventional learning on the theme of Sejarah Peradaban Indonesia. This research is an experimental research applying a quasi-experimental research design (nonequivalent control group design). Population in this research is all student of grade V at SDN Gugus Tuanku Imam Bonjol Sub-district of West Denpasar year 2016/2017. Determination of the sample is done by random sampling technique firstly carried out by equality test on every member of population. The sample in this study amounted to 74 students that are 36 students of grade V from SDN 7 Dauh Puri who became experimental group and 38 students of grade V from SDN 2 Pemecutan which became the control group. Data collection applied in this research is test method. The data collected in the form of mastery of social science competence value that is analyzed by t-test. Based on data analysis, the result of the research showed that experiment group average score is higher than average score of control group (= 81,50 > = 67,65). Based on the result of t-test analysis with degrees of freedom (df = (36 + 38 - 2) = 72) at 5% significance level, it was obtained that t-count> t-table (7,95> 2,00) so it can be concluded that there is influence of mask-assisted media role playing learning model on the mastery of the competence of social science of pupil grade V of SDN Gugus Tuanku Imam Bonjol Sub-district West Denpasar Year 2016/2017.
keyword : role playing, mask, social science

Published

2017-07-14

How to Cite

., N. K. E. F., ., D. N. N. G. M., & ., D. M. P. M. (2017). Pengaruh Model Pembelajaran Role Playing Berbantuan Media Topeng Terhadap Kompetensi Pengetahuan IPS Siswa Kelas V SDN Gugus Tuanku Imam Bonjol Kecamatan Denpasar Barat Tahun Pelajaran 2016/2017. MIMBAR PGSD Undiksha, 5(2). https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v5i2.10630

Issue

Section

Articles