PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TWO STAY TWO STRAY (TSTS) BERBANTUAN MULTIMEDIA TERHADAP KOMPETENSI PENGETAHUAN IPS SISWA KELAS V SD GUGUS LETDA MADE PUTRA

Authors

  • Ni Luh Putu Yuni Antari .
  • Drs. I Wayan Wiarta, S.Pd., M.For. .
  • Drs. Made Putra, M.Pd .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v5i2.10649

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Kooperatif tipe TSTS berbantuan multimedia terhadap kompetensi pengetahuan IPS siswa kelas V SD Gugus Letda Made Putra. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan desain eksperimen yang digunakan adalah desain eksperimen kuasi dengan rancangan kelompok non-ekuivalen. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V SD Gugus Letda Made Putra Tahun Ajaran 2016/2017. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas V SDN 2 Tonja sebagai kelompok eksperimen dan siswa kelas V SDN 5 Tonja sebagai kelompok kontrol dengan jumlah masing-masing kelompok sebanyak 36 siswa. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode tes, yakni tes pilihan ganda biasa yang berjumlah 30 butir soal yang telah di validasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji-t. Hasil analisis data diperoleh thitung=3,58 dengan taraf signifikansi 5% dan dk=70 diperoleh nilai ttabel=2,000 sehingga thitung=3,58 > ttabel=2,000 maka Ho ditolak. Ini berarti terdapat perbedaan yang signifikan kompetensi pengetahuan IPS siswa yang dibelajarkan melalui model pembelajaran Kooperatif tipe TSTS berbantuan multimedia dan siswa yang tidak dibelajarkan melalui model pembelajaran Kooperatif tipe TSTS berbantuan multimedia pada siswa kelas V SD Gugus Letda Made Putra. Rerata nilai kompetensi pengetahuan IPS yang dibelajarkan melalui model pembelajaran Kooperatif tipe TSTS berbantuan multimedia, yaitu 83,78 dengan predikat Baik (B) dan siswa yang tidak dibelajarkan melalui model pembelajaran Kooperatif tipe TSTS berbantuan multimedia yaitu, 74,25 dengan predikat Cukup (C). Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran Kooperatif tipe TSTS berbantuan multimedia berpengaruh terhadap kompetensi pengetahuan IPS siswa kelas V SD Gugus Letda Made Putra Tahun Ajaran 2016/2017.
Kata Kunci : kompetensi pengetahuan IPS, TSTS, multimedia

This study aims to determine the effect of cooperative learning model type TSTS multimedia assisted to the knowledge competence of IPS students of grade V SD Gugus Letda Made Putra. This research is an experimental research with experimental design used is a quasi experimental design with non-equivalent group design. Population in this research is all student of class V SD Gugus Letda Made Putra Year Ajisi 2016/2017. The sample of this research is students of class V SDN 2 Tonja as experiment group and class V student of SDN 5 Tonja as control group with total of each group as many as 36 students. The data collection method used is the test method, namely the usual double choice test amounting to 30 items that have been validated. The data analysis technique used is t-test. Result of data analysis obtained tcount=3.58 with significance level 5% and dk=70 obtained tcount value=2,000 so tcount= 3.58> ttable=2.000 then Ho rejected. This means that there are significant differences in the competence of IPS knowledge of students who are taught through cooperative learning model TSTS type multimedia and students who are not learned through cooperative learning model TSTS type multimedia assisted in grade V SD Gugus Letda Made Putra. The mean of IPS knowledge competency competency which is learned through cooperative learning model of TSTS type multimedia assisted, that is 83,78 with good predicate (B) and student which is not learned through cooperative learning model of TSTS type multimedia assisted that is, 74,25 with predicate Enough (C) . Thus, it can be concluded that the model of cooperative learning type TSTS multimedia assisted on the competence of knowledge IPS class V SD Gugus Letda Made Putra Year Teaching Year 2016/2017.
keyword : IPS knowledge competence, TSTS, multimedia

Published

2017-07-14

How to Cite

., N. L. P. Y. A., ., D. I. W. W. S. M., & ., D. M. P. M. (2017). PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TWO STAY TWO STRAY (TSTS) BERBANTUAN MULTIMEDIA TERHADAP KOMPETENSI PENGETAHUAN IPS SISWA KELAS V SD GUGUS LETDA MADE PUTRA. MIMBAR PGSD Undiksha, 5(2). https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v5i2.10649

Issue

Section

Articles