PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TWO STAY TWO STRAY BERBANTUAN MEDIA AUDIO VISUAL TERHADAP KOMPETENSI PENGETAHUAN IPA SISWA KELAS V SD GUGUS LETDA MADE PUTRA

Authors

  • Ni Nyoman Rustia Dewi .
  • Drs. Ida Bagus Surya Manuaba,S.Pd., M.Fo .
  • Drs. I Nengah Suadnyana,M.Pd .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v5i2.10650

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui perbedaan yang signifikan kompetensi pengetahuan IPA antara kelompok siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran kooperatif tipe Two Stay Two Stray berbantuan Media Audio visual dan kelompok siswa yang dibelajarkan dengan pembelajaran Konvensional pada siswa kelas V SD Gugus Letda Made Putra Tahun Ajaran 2016/2017. Penelitian yang dilaksanakan ini merupakan jenis penelitian eksperimen semu dengan rancangan desain eksperimen Kelompok Non-ekuivalen. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V SD Gugus Letda Made Putra yang berjumlah 453 siswa. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan random sampling. Sampel yang dipilih disetarakan dengan teknik matching. Metode pengumpulan data menggunakan metode tes. Data yang dikumpulkan berupa nilai kompetensi pengetahuan IPA yang diolah dengan menggunakan analisis statistik deskriptif dan statistik inferensial dengan menggunakan uji-t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan kompetensi pengetahuan IPA antara kelompok siswa yang dibelajarkan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Two Stay Two Stray berbantuan Media Audio visual dengan kelompok siswa yang dibelajarkan dengan pembelajaran Konvensional. Hal ini dilihat dari hasil analisis bahwa nilai thitung lebih besar dari ttabel yaitu 5,97 > 2,000 pada taraf signifikansi 5% dengan perolehan nilai rata-rata kompetensi pengetahuan IPA kelompok eksperimen lebih tinggi dari pada kelompok kontrol yaitu sebesar 87,71 > 78,41. Berdasarkan temuan tersebut, dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe Two Stay Two Stray berbantuan Media Audio visual terhadap kompetensi pengetahuan IPA siswa kelas V di SD Gugus Letda Made Putra Tahun Ajaran 2016/2017.
Kata Kunci : Two Stay Two Stray, media audio visual, kompetensi pengetahuan IPA

The purpose of this research is to know the significant difference of science knowledge competence between group of students who are taught by cooperative learning model type Two Stay Two Stray assisted Audio Visual Media and group of students which is taught by Conventional learning on V grade Elementary School Gugus Letda Made Putra Academic Year 2016 / 2017. This research is a kind of quasi-experimental research with non-equivalent group design experimental design. The population in this study is all students of class V SD Gugus Letda Made Putra which amounted to 453 students. The sampling technique was done by random sampling. The selected sample is synchronized with matching technique. Methods of data collection using test methods. Data collected in the form of science knowledge competence value that is processed by using descriptive statistical analysis and inferential statistic by using t-test. The results showed that there was a significant difference in science knowledge competence between groups of students who were taught using cooperative learning model type Two Stay Two Stray assisted Audio Visual Media with groups of students who were taught by Conventional learning. This is seen from the analysis that the value of tcount is greater than ttable that is 5,97> 2,000 at 5% significance level with the average score of knowledge competence competence of experimental group is higher than the control group that is 87.71> 78.41 . Based on these findings, it can be concluded that there is the effect of cooperative learning model type Two Stay Two Stray Assisted Audio Visual Media to science knowledge competence of grade V students in SD Gugus Letda Made Putra Tahun Teaching Year 2016/2017.
keyword : Two Stay Two Stray, audio visual media, science knowledge competence

Published

2017-07-14

How to Cite

., N. N. R. D., ., D. I. B. S. M. M., & ., D. I. N. S. (2017). PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TWO STAY TWO STRAY BERBANTUAN MEDIA AUDIO VISUAL TERHADAP KOMPETENSI PENGETAHUAN IPA SISWA KELAS V SD GUGUS LETDA MADE PUTRA . MIMBAR PGSD Undiksha, 5(2). https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v5i2.10650

Issue

Section

Articles