PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERTAIF TIPE EXAMPLES NON-EXAMPLES TERHADAP HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS V SD

Authors

  • Ni Nyoman Sri Wiratni .
  • Drs. Made Sumantri, M.Pd. .
  • I Gede Margunayasa, S.Pd., M.Pd. .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v5i2.10820

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan hasil belajar IPS antara siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran Examples Non-Examples dan siswa yang dibelajarkan dengan pembelajaran konvensional pada kelas V SD di Gugus VIII Kecamatan Seririt. Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu. Populasi penelitian ini adalah kelas V SD di Gugus VIII Kecamatan Seririt yang terdiri dari 8 kelas yang berjumlah 210 siswa. Sampel dalam penelitian ini adalah kelas V SD Negeri 1 Sanding berjumlah 23 orang dan kelas V SD Negeri 2 Pejeng Kaja berjumlah 27 orang. siswa. Tehnik pengumpulan data menggunakan tes obyektif. Data dinalisis dengan menggunakan uji-t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan hasil belajar IPS antara siswa yang dibelajarkan dengan menggunakan model pembelajaran Examples Non-Examples dan siswa yang dibelajarkan dengan menggunakan pebelajaran konvensional , dengan t = 3,113 dengan signifikansi < 0,05). Rata-rata hasil belajar IPS ekperimen adalah 14,65 lebih besar dari rata-rata hasil belajar IPS kontrol sebesar 11,60. Adanya perbedaan yang signifikan menunjukkan bahwa pembelajaran model pembelajaran kooperatif tipe Examples Non-Examples berpengaruh terhadap hasil belajar IPS siswa dibandingkan dengan pembelajaran konvensional.
Kata Kunci : Examples Non Examples, hasil belajar IPS

This study aims to determine the difference of social learning outcomes between students who follow the learning with coopertif learning model Examples Non-Examples type and students who follow the learning with conventional learning in fifth grade elementary school students in cluster VIII Seririt Subdistrict. The research was a quasi experiment. The population was fifth grade in cluster VIII Seririt Subdistrict consisted of 8 classes numbering 210 students. The sample of this research were fifth grade in SD Negeri 2 Banjarasem were 34 students and SD N 1 Pngkungparuk were 30 students. Learning result data is collected by use objective tests. Data were analyzed using t-test. The results of this study indicate that there are differences of social learning outcomes between students who were taught by using cooperative learning model Examples Non-Examples type and students who were taught by using conventional learning, witht = 3,113 and significant <0,05). The average of experimental social learning outcomes was 14,65. more than the average of control of 11.60. The existence of significant differences indicate that learning model of cooperative learning type Examples Non-Examples effect on social learning outcomes of students compared with conventional learning.
keyword : Examples Non-Examples, learning outcomes of social

Published

2017-07-18

How to Cite

., N. N. S. W., ., D. M. S. M., & ., I. G. M. S. M. (2017). PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERTAIF TIPE EXAMPLES NON-EXAMPLES TERHADAP HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS V SD. MIMBAR PGSD Undiksha, 5(2). https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v5i2.10820

Issue

Section

Articles