Pengaruh Model Problem Based Learning Berbasis Penilaian Kinerja Terhadap Kompetensi Pengetahuan IPA Siswa Kelas IV SD Gugus Kapten Kompyang Sujana Kecamatan Denpasar Barat Tahun Pelajaran 2016/2017.
DOI:
https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v5i2.10832Abstract
ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan yang signifikan kompetensi pengetahuan IPA kelompok siswa yang dibelajarkan menggunakan model problem based learning berbasis penilaian kinerja dan kelompok siswa yang dibelajarkan menggunakan pembelajaran konvensional pada siswa kelas IV SD Gugus Kapten Kompyang Sujana Kecamatan Denpasar Barat Tahun Pelajaran 2016/2017. Penelitian ini merupakan jenis penelitian eksperimen semu dengan rancangan non-ekuivalen. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 652 siswa kelas IV SD Gugus Kompyang Sujana Kecamatan Denpasar Barat. Sedangkan sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 83 siswa yang terdiri dari siswa kelas IVB SD Negeri 12 Padangsambian sebagai kelompok eksperimen yang berjumlah 40 siswa dan siswa kelas IVC SD Negeri 9 Padangsambian sebagai kelompok kontrol yang berjumlah 43 siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode tes bentuk pilihan ganda dimana data yang diperoleh kemudian dianalisis menggunakan analisis uji-t. Berdasarkan hasil analisis uji-t diperoleh thitung = 8,85. Nilai tersebut kemudian dibandingkan dengan nilai ttabel dengan dk 81 pada taraf signifikansi 5% sehingga diperoleh ttabel = 2,000, karena thitung = 8,85 > ttabel (ɑ = 0,05, 81) = 2,000 maka H0 ditolak atau H1 diterima. Hal ini berarti terdapat perbedaan yang signifikan kompetensi pengetahuan IPA siswa yang dibelajarkan menggunakan model Problem Based Learning berbasis penilaian kinerja dengan rerata, X ̅ = 83,3 > X ̅ = 74,53 pada siswa yang dibelajarkan menggunakan pembelajaran konvensional sehingga, dapat disimpulkan bahwa model problem based learning berbasis penilaian kinerja berpengaruh terhadap kompetensi pengetahuan IPA siswa kelas IV SD Gugus Kapten Kompyang Sujana Kecamatan Denpasar Barat.Kata Kunci : problem based learning, kinerja, IPA
ABSTRACT This research aims to know the significant difference of competency knowledge science group of students are taught with the model of problem based learning performance assessment and the student group taught with conventionally at grade IV in SD Gugus Kapten Kompyang Sujana West Denpasar Subdistrict in academic year 2016/2017. This research is a kind of quasi experimental research with non-equivalent. The rate of population used in this research is 652 grade IV in SD Gugus Kapten Kompyang Sujana West Denpasar Subdistrict. While the rate of sample in this research is 83 students comprising students of class IVB SD State 12 Padangsambian as a group of 40 students experiment and grade IVC SD State 9 Padangsambian as a control group of 43 students. Data collection is done by the method of tests with multiple choice tests form where the data obtained were analyzed using t-test analysis. Based on the results of the analysis of the test-t obtained tcount = 8,85. The price is then compared with the price of ttabel with 81 and 5% significan level so that the retrieved prices ttable = 2.000, because prices thitung = ttable > 8,85 ( = 0.05, 81) = 2.000 then H0, and H1 rejected or accepted, (X ) ̅ = 83,3 > X ̅ = 74,53. This means there is a significant difference the science competency knowledge of group students which are taught by the model of problem based learning with assessment-based and the group of student wich are taught conventionally. Thus, it can be concluded that the problem based learning with assessment-based is influential to the science competency knowledge of students grade IV SD Gugus Kapten Kompyang Sujana west Denpasar district.
keyword : Problem Based Learning, Performance, Science
Published
2017-07-18
How to Cite
., A. C. D. A., ., D. N. W. S. M., & ., D. I. W. D. (2017). Pengaruh Model Problem Based Learning Berbasis Penilaian Kinerja Terhadap Kompetensi Pengetahuan IPA Siswa Kelas IV SD Gugus Kapten Kompyang Sujana Kecamatan Denpasar Barat Tahun Pelajaran 2016/2017. MIMBAR PGSD Undiksha, 5(2). https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v5i2.10832
Issue
Section
Articles
License
Authors who publish with the Mimbar PGSD Undiksha agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal the right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License (CC BY-SA 4.0) that allows others to share the work with an acknowledgment of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgment of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work. (See The Effect of Open Access)