PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN TAKE AND GIVE BERBASIS RESOLUSI KONFLIK TERHADAP HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS V SD N 26 PEMECUTAN

Authors

  • Pt. Edy Pariawan, DB. Kt. Ngr. Semara P. IB. Gd Surya Abadi

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v1i1.1206

Abstract

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan yang signifikan hasil belajar IPS antara siswa yang dibelajarkan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe take and give berbasis resolusi konflik dengan siswa yang dibelajarkan menggunakan pembelajaran konvensional pada siswa kelas V SD N 26 Pemecutan Denpasar Barat Tahun Ajaran 2012/2013. Jenis Penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu dengan rancangan penelitian yaitu nonrandomized control group pretest-posttest design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V di SD N 26 Pemecutan Denpasar Barat yang berjumlah 102 orang. Sampel penelitian ini yaitu siswa kelas VA yang berjumlah 34 orang dan siswa kelas VC yang berjumlah 33 orang. Data dalam penelitian ini dikumpulkan dengan menggunakan instrumen berupa tes hasil belajar IPS (tes objektif). Hasil test ini selanjutnya dianalisis dengan menggunakan pengujian statistik yaitu uji-t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan hasil belajar IPS antara siswa yang dibelajarkan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe take and give dengan siswa yang dibelajarkan menggunakan pembelajaran konvensional. Ini dapat dilihat dari hasil uji-t, dimana thit = 5,500 sedangkan ttab pada taraf signifikansi 5% dengan dk = 65 sebesar 2,000, sehingga thitung > ttabel. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh penerapan model pembelajaran kooperatif tipe take and give berbasis resolusi konflik terhadap hasil belajar IPS siswa kelas V SD N 26 Pemecutan Denpasar Barat tahun ajaran 2012/2013.

 

Kata-kata kunci: take and give, resolusi konflik, hasil belajar

Downloads

Published

2013-01-08

How to Cite

IB. Gd Surya Abadi, P. E. P. D. K. N. S. P. (2013). PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN TAKE AND GIVE BERBASIS RESOLUSI KONFLIK TERHADAP HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS V SD N 26 PEMECUTAN. MIMBAR PGSD Undiksha, 1(1). https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v1i1.1206

Issue

Section

Articles