Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Snowball Throwing Bermediakan Gambar Terhadap Hasil Belajar IPS Siswa Kelas IV SD Di Gugus I Kecamatan Buleleng Kabupaten Buleleng

Authors

  • Kadek Ririn Sumarliani .
  • Dr. I Ketut Gading,M.Psi .
  • Drs. Dewa Nyoman Sudana, M.Pd. .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v5i3.12423

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahuai perbedaan hasil belajar IPS antara kelompok siswa kelas IV yang dibelajarkan dengan model pembelajaran kooperatif tipe Snowball Throwing bermediakan gambar dan kelompok siswa kelas IV yang tidak dibelajarakan dengan model pembelajaran kooperatif Snowball Throwing bermediakan gambar pada gugus I di Kecamatan Buleleng, Kabupaten Buleleng tahun pelajaran 2016/2017. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu. Poulasi penelitaian ini adalah seluruh siswa kelas IV di Gugus I Kecamatan Buleleng, Kabupaten Buleleng tahun pelajaran 2016/2017. Sampel penelitaian ini diambil dengan teknik cluster random sampling dengan teknik undian. Dari hasil undian diperoleh SD Negeri 5 Banyuning sebagai kelas eksperimen dengan jumlah siswa 38 orang dan SD Negeri 2 Banyuning sebagai kelas kontrol dengan jumlah siswa 34 orang. Data penelitian ini diperoleh dengan menggunakan metode tes dan instrumen yang digunakan adalah tes hasil belajar berupa pilihan ganda, yang berjumlah 30. Data dianalisis dengan mengunakan uji-t dengan bantuan SPSS 16.0 for Windows. Hasil penelitian menunjukakan terdapat perbedaan hasil belajar IPS anata kelompok siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran kooperataif tipe Snowball Throwing bermediakan gambar dan kelompok siswa yang tidak dibelajarkan dengan model pembelajaran kooperatif tipe Snowball Throwing bermediakan gambar. Skor rata-rata untuk kelas eksperimen sebesar 20,66 sedangkan untuk kelas kontrol 18,82. Analsisi data mengunakan uji-t diperoleh thitung =2,210 > ttabel = 1,671 dan nilai sig 0,03 < 0,05. Dengan demikian model pembelajaran kooperatif tipe Snowball Throwing bermediakan gambar berpengaruh terhadap hasil belajar kognitif IPS siswa kelas IV di gugus I Kecamatan Buleleng, Kabupaten Buleleng tahun pelajaran 2016/2017. Kepada peneliti lain, agar meneliti permasalahan ini dalam lingkup yang lebih luas mengingat adanya berbagai batasan pada penelitian ini sehingga memperoleh sumbangan ilmu yang lebih baik sesuai perkembangan zaman
Kata Kunci : Snowball Throwing, media gambar, hasil belajar IPS

This study aims to find out the differences in IPS learning outcomes between groups of students who were taught by cooperative learning model type Snowball Throwing assisted media images and groups of students who are not studied with cooperative learning model Snowball Throwing assisted media images in grade IV students in cluster I Buleleng District, District Buleleng academic year 2016/2017. This type of research is quasi experimental research. Poulasi penelitaian this is all the fourth graders in District I Buleleng District, Buleleng regency year 2016/2017. This research sample is taken by cluster random sampling technique with lottery technique. From the draw results obtained SD Negeri 5 Banyuning as an experimental class with a total of 38 students and SD Negeri 2 Banyuning as a control class with the number of students 34 people. The data of this research is obtained by using test method and the instrument used is the test of learning result in the form of multiple choice, which amounts to 30. The data is analyzed by using t-test with the help of SPSS 16.0 for Windows. The result of the research shows that there are difference of learning result of IPS learning of group of students which is taught by cooperative learning model of Snowball Throwing type assisted by picture media and group of students which is not learned by cooperative learning model of Snowball Throwing type assisted by image media. The average score for the experimental class was 20.66 while for the control class 18.82. Data analysis using t-test is obtained tcount = 2,210 > ttable = 1,671 and sig value 0,03 <0,05. Thus the model of cooperative learning type Snowball Throwing assisted media images influence the cognitive learning outcomes of IPS grade IV students in cluster I Buleleng District, Buleleng regency year 2016/2017. To other researchers, to examine this issue in a wider scope considering the various limitations in this study so as to obtain a better contribution of science according to the times.
keyword : Snowball Throwing, media images, result of IPS

Published

2017-10-29

How to Cite

., K. R. S., ., D. I. K. G., & ., D. D. N. S. M. (2017). Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Snowball Throwing Bermediakan Gambar Terhadap Hasil Belajar IPS Siswa Kelas IV SD Di Gugus I Kecamatan Buleleng Kabupaten Buleleng. MIMBAR PGSD Undiksha, 5(3). https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v5i3.12423

Issue

Section

Articles