PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TPS TERHADAP HASIL BELAJAR PERKALIAN DAN PEMBAGIAN PECAHAN PADA SISWA KELAS V SD

Authors

  • Dsk. Md. Juniari, I Wyn. Rinda Suardika, I Km. Ngrh Wiyasa

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v1i1.1326

Abstract

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahuiperbedaan yang signifikan hasil belajar perkalian dan pembagian pecahan antara siswa yang dibelajarkan dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe TPS dengan siswa yang dibelajarkan menggunakan model pembelajaran konvensional kelas V SDN Gugus 5 Puhu Gianyar Tahun Pelajaran 2012/2013. Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu (quasiexsperiment). Desain penelitian ini menggunakan “Nonequivalent Control Group Design”.Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V SDN Gugus 5 Puhu Gianyar dengan jumlah populasi 96 siswa. Sampel diambil dengan teknikrandomsampling. Data yang dikumpulkan dalam penelitian ini adalah hasil belajar Perkalian dan Pembagian Pecahan di kelas eksperimen maupun di kelas kontrol dengan menggunakan tes objektif. Data dianalisis menggunakan uji t-tes dengan taraf signifikansi 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan signifikan hasil belajar perkalian dan pembagian pecahan pada siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran kooperatif tipe TPS dengan siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran konvensional(thitung = 2,116> ttabel = 1,67).Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran kooperatif tipe TPS berpengaruh signifikan terhadap hasil belajar perkalian dan pembagian pecahan pada siswa kelas V SDN Gugus 5 Puhu Gianyar Tahun Pelajaran 2012/2013.

 

Kata Kunci: Perkalian dan pembagian pecahan, model pembelajaran kooperatif tipe TPS, hasil belajar

Downloads

Published

2013-01-08

How to Cite

I Km. Ngrh Wiyasa, D. M. J. I. W. R. S. (2013). PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TPS TERHADAP HASIL BELAJAR PERKALIAN DAN PEMBAGIAN PECAHAN PADA SISWA KELAS V SD. MIMBAR PGSD Undiksha, 1(1). https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v1i1.1326

Issue

Section

Articles