PENGARUH METODE SOSIODRAMA BERBANTUAN SATUA BALI TERHADAP HASIL BELAJAR RANAH AFEKTIF PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN KELAS IV SD

Authors

  • Md. Ayu Puspasari, I Nym. Murda, I Nym Arcana

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v1i1.1354

Abstract

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan hasil belajar ranah afektif pada pembelajaran PKn antara kelompok siswa yang dibelajarkan dengan metode sosiodrama berbantuan satua Bali dan kelompok siswa yang dibelajarkan dengan metode diskusi pada siswa kelas IV SD di Gugus 1 Kecamatan Buleleng, Kabupaten Buleleng Tahun Ajaran 2012/2013. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV di Gugus I Kecamatan Buleleng yang berjumlah 193 orang. Sampel penelitian ini yaitu siswa kelas IV SD No. 2 Banyuning yang berjumlah 26 orang sebagai kelompok kontrol dan siswa kelas IV SD No. 8 Banyuning yang berjumlah 26 orang sebagai kelompok eksperimen. Data tentang hasil belajar ranah afektif dikumpulkan dengan menggunakan angket/kuisioner. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan teknik analisis statistik deskriptif dan statistik inferensial yaitu uji-t. Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan hasil belajar ranah afektif pada pembelajaran PKn antara kelompok siswa yang dibelajarkan dengan metode sosiodrama berbantuan satua Bali dan kelompok siswa yang dibelajarkan dengan metode diskusi. Hal ini ditunjukkan oleh t hitung > ttabel, t hitung = 5,827, dan ttabel = 2,000 dan didukung oleh perbedaan skor rata-rata yang diperoleh siswa yang dibelajarkan menggunakan metode sosiodrama berbantuan satua Bali yaitu 120,88 yang berada pada kategori tinggi dan siswa yang dibelajarkan menggunakan metode diskusi yaitu 109,65 yang berada pada kategori sedang.

 

Kata kunci: sosiodrama, satua Bali, hasil belajar

Downloads

Published

2013-01-08

How to Cite

I Nym Arcana, M. A. P. I. N. M. (2013). PENGARUH METODE SOSIODRAMA BERBANTUAN SATUA BALI TERHADAP HASIL BELAJAR RANAH AFEKTIF PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN KELAS IV SD. MIMBAR PGSD Undiksha, 1(1). https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v1i1.1354

Issue

Section

Articles