PENGARUH STRATEGI PENGORGANISASIAN PEMBELAJARAN MODEL ELABORASI BERBANTUAN MEDIA GRAFIS TERHADAP HASIL BELAJAR IPS KELAS IV SEKOLAH DASAR

Authors

  • Pt.Sudhamantari, I Km. Ngr Wiyasa, I Ngh. Suadnyana

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v1i1.1379

Abstract

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh strategi pengorganisasian pembelajaran model elaborasi berbantuan media grafis terhadap hasil belajar IPS siswa kelas IV SDNegeri Gugus IX Abiansemal, Kabupaten Badung tahun ajaran 2012/2013.Jenis penelitian ini merupakan penelitian eksperimen semu atau Quasi Eksperimen dengan desain Nonequivalent Control Group Design.Populasipenelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV SD Negeri Gugus IX Abiansemal. Sampel dipilih dengan menggunakan teknik sampling purposive sehingga diperoleh 2 kelas sebagai sampel penelitian. Uji kesetaraan sampel dilakukan berdasarkan analisis nilai ulangan umum dengan menggunakan  uji t. Penentuan kelas kontrol maupun eksperimen dilakukan dengan pengundian, yang menghasilkan SD No.1 Darmasaba sebagai kelompok eksperimen dan SD No.5 Darmasaba sebagai kelompok kontrol. Pengumpulan data menggunakan metode tes. Data hasil penelitian dianalisis menggunakan uji beda (t-test). Berdasarkan hasil analisis data, terdapat perbedaan yang signifikan antara hasil belajar IPS siswa yang mengikuti pembelajaran menggunakan strategi pengorganisasian pembelajaran model elaborasi berbantuan media grafis dengan siswa yang mengikuti pembelajaran menggunakan pembelajaran konvensional pada kelas IV SD Negeri Gugus IX Abiansemal tahun ajaran 2012/2013 dengan taraf signifikansi 5%diperoleh hasil  lebih besar dari  yaitu 3,932 > 2,000. Dengan demikian disimpulkan bahwa strategi pengorganisasian pembelajaran model elaborasi berbantuan media grafis berpengaruh terhadap hasil belajar IPS siswakelas IV SDNegeri Gugus IX Abiansemal, Kabupaten Badung tahun ajaran 2012/2013.

 

Kata Kunci: strategi, pembelajaran, hasil belajar

Downloads

Published

2013-01-08

How to Cite

I Ngh. Suadnyana, P. I. K. N. W. (2013). PENGARUH STRATEGI PENGORGANISASIAN PEMBELAJARAN MODEL ELABORASI BERBANTUAN MEDIA GRAFIS TERHADAP HASIL BELAJAR IPS KELAS IV SEKOLAH DASAR. MIMBAR PGSD Undiksha, 1(1). https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v1i1.1379

Issue

Section

Articles