PENDEKATAN PEMBELAJARAN RME BERBANTUAN BAHAN MANIPULATIF BERPENGARUH TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SD

Authors

  • Ni Putu Ana Wahyuni .
  • Dr. I G. A. Agung Sri Asri,M.Pd .
  • Drs. I Wayan Wiarta, S.Pd., M.For. .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v2i1.2153

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan yang signifikan hasil belajar matematika antara siswa yang dibelajarkan menggunakan pendekatan pembelajaran RME berbantuan bahan manipulatif dengan siswa yang dibelajarkan menggunakan pembelajaran konvensional pada kelas VI SD Negeri 29 Pemecutan tahun ajaran 2013/2014. Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu dengan desain “Nonequivalent Control Group Design”. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VI SD Negeri 29 Pemecutan berjumlah 84 siswa. Subjek penelitian ditentukan dengan teknik populasi study/sampel jenuh. Data hasil belajar matematika dikumpulkan dengan instrument berupa tes objektif bentuk pilihan ganda, kemudian data dianalisis dengan uji-t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan hasil belajar antara siswa yang dibelajarkan menggunakan pendekatan pembelajaran RME berbantuan bahan manipulatif dengan siswa yang dibelajarkan menggunakan pembelajaran konvensional. Hal ini ditunjukkan dari hasil analisis uji-t diperoleh bahwa thit 8,82 > ttabel 2,00 dengan dk = 82 (∑n-2 = 84 – 2 = 82) taraf signifikansi 5%, demikian pula nilai rata-rata kelompok eksperimen 78,47 sedangkan nilai rata-rata kelompok kontrol 66,47. Hal ini berarti hasil belajar kelompok eksperimen lebih dari hasil belajar kelompok kontrol (78,47 > 66,47). Disimpulkan bahwa pendekatan pembelajaran RME berbantuan bahan manipulatif berpengaruh terhadap hasil belajar matematika siswa kelas VI SD Negeri 29 Pemecutan Tahun Ajaran 2013/2014.
Kata Kunci : Pendekatan Pembelajaran RME, Bahan Manipulatif, Hasil Belajar Matematika

This study aims to determine significant differences between the learning outcomes of students that learned math using the RME approach aided learning manipulative materials to students that learned using conventional learning in sixth grade elementary school Pemecutan 29 school year 2013/2014. The study was quasi-experimental design using "Nonequivalent Control Group Design". The population in this study were all sixth grade students of SD Negeri 29 Pemecutan totaled 84 students. Study subjects was determined by engineering study population / sample saturated. Mathematics learning outcomes data collected by instruments in the form of objective test, then the data were analyzed by t-test. Results showed that there were significant differences in learning outcomes between students that learned to use RME-assisted learning approach manipulative materials to students that learned using conventional learning. It is shown from the results of t-test analysis found that 8.82 thit> TTable 2.00 with df = 82 (Σn-2 = 84-2 = 82) and a significance level of 5%, while the average value of the experimental group 78.47 while the average value of the control group 66.47. This means that the learning outcomes of the experimental group over the control group outcomes study (78.47> 66.47). It can be concluded that RME-assisted learning approach manipulative material effect on students' mathematics learning outcomes Elementary School sixth grade school year Pemecutan 29 2013/2014
keyword : Learning Approach RME, Manipulative Materials, Learning Outcomes of Mathematics

Published

2014-02-10

How to Cite

., N. P. A. W., ., D. I. G. A. A. S. A., & ., D. I. W. W. S. M. (2014). PENDEKATAN PEMBELAJARAN RME BERBANTUAN BAHAN MANIPULATIF BERPENGARUH TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SD. MIMBAR PGSD Undiksha, 2(1). https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v2i1.2153

Issue

Section

Articles