PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN REASONING AND PROBLEM SOLVING BERPENGARUH TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA

Authors

  • I Kadek Purwanta .
  • Dr. I G. A. Agung Sri Asri,M.Pd .
  • Drs. I Ketut Adnyana Putra,M.Pd .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v2i1.2158

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan yang signifikan hasil belajar matematika antara siswa yang mengikuti pembelajaran Reasoning And Problem Solving dengan siswa yang mengikuti pembelajaran konvensional pada siswa kelas V SD Gugus I Gusti Ngurah Rai Denpasar Timur. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu dengan rancangan penelitian yaitu Nonequivalent Control Group Design. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V yang berjumlah 295 orang siswa. Sampel ditentukan dengan teknik random sampling berjumlah 40 orang siswa SD Negeri 5 Penatih sebagai kelompok eksperimen, SD Negeri 2 Penatih yang berjumlah 39 orang siswa sebagai kelompok kontrol. Data hasil belajar dikumpulkan dengan instrumen tes. Tes yang digunakan berbentuk pilihan ganda biasa dengan jumlah 30 butir. Data yang dikumpulkan dianalisis menggunakan teknik analisis statistik parametrik uji-t. Hasil penelitian ini menunjukan terdapat perbedaan yang signifikan hasil belajar matematika Model Pembelajaran Reasoning And Problem Solving dengan pembelajaran konvensional pada siswa kelas V SD Gugus I Gusti Ngurah Rai Denpasar Timur tahun pelajaran 2013/2014. Ini diperoleh berdasarkan hasil analisis data, diperoleh thit sebesar 2,52 dan ttab pada taraf signifikansi 5 % dan dk = 77 sebesar 2,000 karena thit > ttab, maka H0 ditolak dan Ha diterima. Dari paparan di atas, Model Pembelajaran Reasoning And Problem Solving berpengaruh terhadap hasil belajar matematika siswa kelas V SD Gugus I Gusti Ngurah Rai Denpasar Timur tahun pelajaran 2013/2014.
Kata Kunci : reasoning and problem solving, hasil belajar

The purpose this study was to know significant differences between the learning outresult of students who take mathematics learning Reasoning And Problem Solving with students who take conventional learning in the fifth grade SD Gugus I Gusti Ngurah Rai Denpasar Timur. This research is a quasi experimental study with a study design that was Nonequivalent Control Group Design. The study population was all students totaling 295 fifth grade students. Samples was determined by random sampling technique amounts to 40 students of SD Negeri 5 Penatih as the experimental group, SD Negeri 2 Penatih totaling 39 students as a control group. Learning outresult data collected with the test instrument. The tests used commonly in the form of multiple choice with the amount of 30 grains. The data collected were analyzed using parametric statistical analysis techniques t-test. These results indicate there is a significant difference math learning outcomes Learning Model Reasoning And Problem Solving with conventional learning in the fifth grade SD Gugus I Gusti Ngurah Rai Denpasar Timur school year 2013/2014. It was based on the analysis of data, obtained thit of 2.52 and ttab at 5% significance level and df = 77 of 2,000 for thit> ttab, then H0 is rejected and Ha accepted. From the above explanation, Model Learning Reasoning And Problem Solving effect on students' mathematics learning outcome in the fifth grade SD Gugus I Gusti Ngurah Rai Denpasar Timur school year 2013/2014.
keyword : reasoning and problem solving model, learning outcome

Published

2014-02-10

How to Cite

., I. K. P., ., D. I. G. A. A. S. A., & ., D. I. K. A. P. (2014). PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN REASONING AND PROBLEM SOLVING BERPENGARUH TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA . MIMBAR PGSD Undiksha, 2(1). https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v2i1.2158

Issue

Section

Articles