PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN STM BERBANTUAN MEDIA KONKRIT TERHADAP HASIL BELAJAR IPA SISWA KELAS V SD N GUGUS VII KECAMATAN SUKASADA KABUPATEN BULELENG

Authors

  • Ni Made Suryawati .
  • Drs. I Gusti Agung Oka Negara,S.Pd. M.Ke .
  • Drs. I Ketut Ardana,M.Pd. .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v2i1.2417

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan pengaruh model pembelajaran STM (Sains Teknologi Masyarakat) berbantuan media konkrit siswa Kelas V semester I tahun pelajaran 2013/2014 di Sekolah Dasar gugus VII Kecamatan Sukasada Kabupaten Buleleng. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen semu (quasi eksperimental) dengan rancangan penelitian yang digunakan adalah Nonequivalent Control Group Desain. Populasi dalam penelitian ini adalah semua SD Gugus VII Sukasada yang terdiri dari 6 SD dan 6 kelas yang berjumlah 173 siswa. Sampel penelitian adalah siswa kelas V SD 2 Selat yang berjumlah 35 siswa yang menjadi kelas eksperimen dan siswa kelas V SD 4 Selat yang berjumlah 31 siswa yang menjadi kelas kontol, sampel dipilih melalui teknik random sampling. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode tes.Bentuk tes hasil belajar IPA adalah pilihan ganda. Data dianalisis dengan menggunakan statistik deskriptif dan statistik inferensial. Sebagai tindak lanjut dari statistik inferensial digunakan uji-t untuk menguji perbedaan hasil belajar siswa.Hasil penelitian menunjukkan bahwa H0 ditolak dan H1 diterima artinya terdapat perbedaan yang signifikan hasil belajar siswa yang dibelajarkan dengan pembelajaran STM (Sains Teknologi Masyarakat) berbantuan media konkrit dengan siswa yang dibelajarkan secara konvensional pada siswa kelas V SD Gugus VII Kecamatan Sukasada (thitung = 4,000 > ttabel = 1,671) pada taraf signifikansi 5%. Hal tersebut dapat dilihat dari tingginya perbedaan hasil belajar antara kelompok eksperimen dengan kelompok kontrol pada hasil tes di akhir kegiatan pembelajaran, dari nilai rata-rata pada kedua kelompok, diketahui nilai rata-rata kelompok eksperimen lebih tinggi dari kelompok kontrol ( 1 = 77,71 > 2 = 73,23).Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran STM berbantuan media konkrit berpengaruh positif dan signifikan terhadap hasil belajar IPA pada siswa kelas V SDN Gugus VII Kecamatan Sukasada Kabupaten Buleleng.
Kata Kunci : model pembelajaran STM, media konkrit, hasil belajar IPA.

This study aimed to know the different effects of STM (Sains Teknologi Masyarakat) supported by real media fifth grade elementary students academic year 2013/2014 of districts Sukasada cluster VII regency buleleng.This study was a quasi experimental with the study design used was Nonequivalent control Group Design.The population in this study were all elementary schools of cluster VII districts sukasada consisting of 6 elementary schools and 6 classes which total students were 173 students. The were divided elementary school the sample the research used were 35 students in the fifth grade at SD Negri 2 Selat as class experiment and 31 student in fifth grade at SD Negri 4 Selat as class control. Sample was taken by using random sampling technique. Using data collection methods is the method of testing science achievement test form is double preferred. Analyzed data using descriptive statistic and statistical follow up of inferensial t-test was used to test for differences in student learning outcomes. The results showed that H0 is received and H1 be accepted means there are significant differences in student learning outcomes are learned with learning STM (Sains Teknologi Masyarakat) supported by real media with students that learned it in class V conventional elementary districts Sukasada force VII(thitung = 4,000 > ttabel = 1,671) at the 5% significance level. These things can be seen from the test results at the end of the learning activity, from average value in both groups. Known to the average value of the experimental group is higher than control group ( 1 = 77,71 > 2 = 73,23). Thus it can be concluded that the model of STM supported by real media positive and significant effect on learning outcomes of students grade science cluster VII SDN districts of Buleleng regency Sukasada.
keyword : STM learning model, real media, science learning outcomes.

Published

2014-02-27

How to Cite

., N. M. S., ., D. I. G. A. O. N. M., & ., D. I. K. A. (2014). PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN STM BERBANTUAN MEDIA KONKRIT TERHADAP HASIL BELAJAR IPA SISWA KELAS V SD N GUGUS VII KECAMATAN SUKASADA KABUPATEN BULELENG . MIMBAR PGSD Undiksha, 2(1). https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v2i1.2417

Issue

Section

Articles