PENGARUH PENDEKATAN SAINTIFIK DITINJAU DARI KARAKTERISTIK PERTANYAAN GURU TERHADAP HASIL BELAJAR KETERAMPILAN IPS TEMA CITA-CITAKU SISWA KELAS IV SD GUGUS 8 I GUSTI NGURAI RAI

Authors

  • Dedek Jesy Yasrina .
  • Drs. I Wayan Sujana,S.Pd, M.Pd .
  • Dra. Ni Wayan Suniasih,S.Pd, M.Pd .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v3i1.4947

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan yang signifikan hasil belajar keterampilan IPS antara siswa yang dibelajarkan melalui pendekatan saintifik menggunakan pertanyaan produktif dan siswa yang dibelajarkan melalui pendekatan saintifik menggunakan pertanyaan tidak produktif siswa kelas IV tema cita-citaku SD Gugus 8 I Gusti Ngurah Rai. Penelitian ini merupakan penelitian pra eksperimen dengan rancangan prates-pascates kelompok statis. Populasi dalam penelitian ini adalah semua siswa kelas IV SD Gugus 8 I Gusti Ngurah Rai Denpasar Selatan yang berjumlah 256 siswa. Sampel diambil dengan teknik random sampling. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas IV SDN 3 Sanur berjumlah 31 siswa sebagai kelompok yang dibelajarkan melalui pendekatan saintifik menggunakan pertanyaan produktif dan siswa kelas IVA SDN 10 Sanur berjumlah 31 siswa sebagai kelompok yang dibelajarkan melalui pendekatan saintifik menggunakan pertanyaan tidak produktif. Metode Pengumpulan data yang digunakan adalah tes unjuk kerja. Hasil analisis data menggunakan uji-t menunjukkan thitung = 1,14 < ttabel = 2,00 untuk dk = 60 dan taraf signifikansi 5%. Berdasarkan kriteria pengujian, maka Ho diterima dan Ha ditolak. Adapun nilai rata-rata hasil belajar keterampilan IPS pada kelompok yang dibelajarkan melalui pendekatan saintifik menggunakan pertanyaan produktif adalah 70,97, sedangkan pada kelompok yang dibelajarkan melalui pendekatan saintifik menggunakan pertanyaan tidak produktif adalah 66,94. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat pengaruh pendekatan saintifik ditinjau dari karakteristik pertanyaan guru terhadap hasil belajar keterampilan IPS tema cita-citaku siswa kelas IV SD Gugus 8 I Gusti Ngurah Rai.
Kata Kunci : Pendekatan saintifik, pertanyaan produktif, pertanyaan tidak produktif, hasil belajar keterampilan IPS.

This research aimed to know the significance difference on the students’ IPS Skill learning achievement between students who were through Scientific Approach using productive questions and using unproductive questions with the my ambition theme at fourth grade students of SD Gugus 8 I Gusti Ngurah Rai. This research was an pre experimental research by applying Pre-Test and Post-Test Statistical Group as research design. The population of this research was all of the students at fourth grade of SD Gugus 8 I Gusti Ngurah Rai in sounth denpasar totaling 256. The sample was taken by using Random Sampling Technique. The sample of this research was the students at fourth grade of SDN 3 Sanur totaling 31 students who were through by using scientific approach with productive questions, and the students at fourth grade of SDN 10 Sanur totaling 31 students who were through by using scientific approach with unproductive questions. The method of collecting data used in this research was performance assessment. Based on the result of post-test, the data analysis was analyzed using t-test showed that thitung = 1,14 < ttabel = 2,00 with significance degree was 5%. According to the testing criteria so Ho was accepted and Ha was rejected. The mean of post-test on Group who were through by using scientific approach with productive questions was 70,97 and 66,94 on Group who were through by using scientific approach with unproductive questions. Finally, based on the findings and discussion above, it can be concluded that there is no effect of scientific approach on the teachers questions characteristics to social skill learning achievement in the fourth grade students with my ambition theme at SD Gugus 8 I Gusti Ngurah Rai.
keyword : Scientific Approach, Productive Questions, Unproductive Questions, Social Skill Learning Achievement

Published

2015-05-26

How to Cite

., D. J. Y., ., D. I. W. S. M., & ., D. N. W. S. M. (2015). PENGARUH PENDEKATAN SAINTIFIK DITINJAU DARI KARAKTERISTIK PERTANYAAN GURU TERHADAP HASIL BELAJAR KETERAMPILAN IPS TEMA CITA-CITAKU SISWA KELAS IV SD GUGUS 8 I GUSTI NGURAI RAI . MIMBAR PGSD Undiksha, 3(1). https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v3i1.4947

Issue

Section

Articles