Pengaruh Model Pembelajaran Resolusi Konflik Terhadap Motivasi Belajar PKn Pada Siswa Kelas V Gugus VIII Kecamatan Banjar Kabupaten Buleleng Tahun Ajaran 2014/2015

Authors

  • Putu Krisiantari .
  • Drs. I Dewa Kade Tastra,M.Pd .
  • Drs. I Nyoman Murda,M.Pd. .

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v3i1.6187

Abstract

Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan motivasi belajar PKn antara siswa yang mengikuti pembelajaran dengan model resolusi konflik dan konvensional. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas V di SD Gugus VIII Kecamatan Banjar tahun pelajaran 2014/2015 yang berjumlah 120 orang. Sampel penelitian ini yaitu siswa kelas V SD No. 1 Munduk yang berjumlah 20 orang dan siswa kelas V SD No. 2 Munduk yang berjumlah 17 orang. Pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan tehnik pengumpulan data non tes yaitu kuisioner motivasi. Data yang dikumpulkan dianalisis menggunakan analisis statistik deskriptif dan statistik inferensial (uji-t). Hasil penelitian ini menemukan bahwa terdapat perbedaan motivasi belajar PKn yang signifikan antara siswa yang mengikuti pembelajaran dengan model resolusi konflik dan siswa yang mengikuti pembelajaran dengan model pembelajaran konvensional (ttabel 2,042 > thitung 11,3). Perbandingan hasil perhitungan rata-rata motivasi belajar PKn siswa yang mengikuti pembelajaran dengan model resolusi konflik adalah 132 lebih besar dari rata-rata motivasi belajar PKn siswa yang mengikuti pembelajaran model konvensional adalah 117. Hal ini berarti penerapan model resolusi konflik berpengaruh terhadap motivasi belajar PKn siswa kelas V semester genap tahun pelajaran 2014/2015 di SD Gugus VIII Kecamatan Banjar Kabupaten Buleleng.
Kata Kunci : Model Resolusi konflik, Motivasi

Abstract The purpose of this study to find out the motivasion differencesin studing CIvic between the student who used resolution conflick model and those student who used konvensional model. This study is quasi experiment research. The population of this study were 120 student in five grade of VIII cluster elementary school in Banjar district in academic year 2014/2015. The sample of this study were 20 student of SN No. 1 Munduk and 17 student from SD No. 2 Munduk. The data ghatering used in this study is using questionnaire. Then, the data were analyzed by using descriptive and inferention (t- test) statistics. This study find cut the significant differences between the students who used resolution conflict model and the conventional model ttable 2,042 > tarithemetic 11,3). The mean of motivation study of the students who used resolution conflict were 132 higher from who those who used konventional model. It means the resolution conflict models is significantly in fluence the student motivation in studying Civic in five grade student of VIII cluster elementary school in Banjar district in academic year 2014/2015.
keyword : Resolutions conflict model, Motivation

Published

2015-11-05

How to Cite

., P. K., ., D. I. D. K. T., & ., D. I. N. M. (2015). Pengaruh Model Pembelajaran Resolusi Konflik Terhadap Motivasi Belajar PKn Pada Siswa Kelas V Gugus VIII Kecamatan Banjar Kabupaten Buleleng Tahun Ajaran 2014/2015. MIMBAR PGSD Undiksha, 3(1). https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v3i1.6187