PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN CHILDREN LEARNING IN SCIENCE BERBANTUAN METODE TALKING STICK TERHADAP SIKAP ILMIAH DAN PENGUASAAN KONSEP IPA KELAS V

Authors

  • Ni Pt. A. Darmawati, I Md. Tegeh, Ni Kt. Suarni

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v1i1.789

Abstract

Abstrak

Penelitian ini bertujuan mengetahui perbedaan sikap ilmiah dan penguasaan konsep antara kelompok siswa yang dibelajarkan menggunakan model pembelajaran Children Learning in Science berbantuan metode talking stick dengan kelompok siswa yang dibelajarkan menggunakan model pembelajaran konvensional. Jenis penelitian ini adalah quasi experiment dengan rancangan post test only with non equivalent control group design. Populasinya adalah siswa kelas V Gugus 8 Jagadhita Kecamatan Kubutambahan tahun ajaran 2012/2013 yang terdiri dari lima SD. Penelitian ini melibatkan sampel dua kelas yang diperoleh dari teknik group random sampling. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode kuesioner dan tes yang dianalisis dengan teknik deskriptif serta menggunakan uji t-test indevendent. Semua pengujian hipotesis dilakukan pada taraf signifikansi 5%. Berdasarkan hasil analisis data, diperoleh bahwa: 1) terdapat perbedaan sikap ilmiah antara kelompok siswa yang dibelajarkan menggunakan model pembelajaran Children Learning in Science berbantuan metode talking stick dengan kelompok siswa yang dibelajarkan menggunakan model pembelajaran konvensional (thitung = 14,205>ttabel = 2,021) dan 2) terdapat perbedaan penguasaan konsep IPA antara kelompok siswa yang dibelajarkan menggunakan model pembelajaran Children Learning in Science berbantuan metode talking stick dengan kelompok siswa yang dibelajarkan menggunakan model pembelajaran konvensional (thitung = 13,117>ttabel = 2,021).

 

Kata kunci : CLIS, sikap ilmiah, penguasaan konsep

Downloads

Published

2013-01-08

How to Cite

Ni Kt. Suarni, N. P. A. D. I. M. T. (2013). PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN CHILDREN LEARNING IN SCIENCE BERBANTUAN METODE TALKING STICK TERHADAP SIKAP ILMIAH DAN PENGUASAAN KONSEP IPA KELAS V. MIMBAR PGSD Undiksha, 1(1). https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v1i1.789

Issue

Section

Articles