PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN CORE BERBANTUAN LINGKUNGAN TERHADAP KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS IPA SISWA KELAS IV SD GUGUS I KECAMATAN NEGARA

Authors

  • Gst. A. Filla Renita P., I Nym. Murda, Pt. Nanci Riastini

DOI:

https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v1i1.791

Abstract

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan yang signifikan pada keterampilan berpikir kritis IPA antara kelompok siswa yang dibelajarkan dengan menggunakan model pembelajaran CORE berbatuan lingkungan dan kelompok siswa yang dibelajarkan dengan mengguanakan model pembelajaran konvensional pada siswa kelas IV di SD Gugus I Kecamatan Negara Tahun Pelajaran 2012/2013. Jenis penelitian ini adalah penelitian quasi eksperimen dan menggunakan desain non equivalent post-test only control group design. Subjek penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV di SD Gugus I Kecamatan Negara Tahun Pelajaran 2012/203 yang berjumlah 149 orang. Tehnik pengambilan sampel adalah tehnik random sampling, tetapi yang dirandom adalah kelas. Data dikumpulkan dengan instrumen tes berpikir kritis berbentuk uraian. Data yang dikumpulkan dianalisis menggunakan analisis statistik deskriptif dan statistik inferensial (uji-t). Hasil penelitian ini menemukan bahwa: 1) skor keterampilan berpikir kritis dalam pembelajaran IPA pada siswa yang mengikuti pembelajaran dengan model pembelajaran konvensional cenderung rendah, dengan mean 16,52 (41,30%), 2) skor keterampilan berpikir kritis dalam pembelajaran IPA pada siswa yang mengikuti pembelajaran dengan model CORE berbantuan lingkungan cenderung tinggi, dengan mean 25,64 (64,10%), 3) terdapat perbedaan yang signifikan pada keterampilan berpikir kritis antara kelompok siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran CORE berbantuan lingkungan dengan kelompok siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran konvensional, dengan thit > ttab (thit = 10,60 > ttab = 2,000).

 

Kata kunci: Model CORE, lingkungan, berpikir kritis

 

Downloads

Published

2013-01-08

How to Cite

Pt. Nanci Riastini, G. A. F. R. P. I. N. M. (2013). PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN CORE BERBANTUAN LINGKUNGAN TERHADAP KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS IPA SISWA KELAS IV SD GUGUS I KECAMATAN NEGARA. MIMBAR PGSD Undiksha, 1(1). https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v1i1.791

Issue

Section

Articles