Profil Masalah-masalah Pembelajaran pada Perkuliahan Poetry

Authors

  • I.G.A. Lokita Purnamika Utami

DOI:

https://doi.org/10.23887/jppundiksha.v45i3.1834

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi masalah-masalah yang dihadapi oleh mahasiswa jurusan Pendidikan Bahasa Inggris UNDIKSHA dalam mempelajari puisi. Penelitian ini dilakukan pada tahun ajaran 2011/2012. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif yang dilakukkan dengan menggunakan beberapa instrumen yaitu kuesioner, pedoman observasi dan wawancara. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa masalah-masalah yang dihadapi mahasiswa dalam mempelajari puisi adalah kesulitan dalam memahami buku ajar, kesulitan dalam memahami makna puisi yang mereka baca, kesulitan dalam menggunakan ragam majas yang tepat untuk mengungkapkan tujuan puisi yang mereka tulis dan kesulitan dalam memahami makna majas-majas yang digunakan dalam sebuah puisi.

Kata-kata Kunci: profil masalah pembelajaran, majas-majas dalam puisi, pembelajaran puisi


Downloads

Published

2012-10-01

How to Cite

Utami, I. L. P. (2012). Profil Masalah-masalah Pembelajaran pada Perkuliahan Poetry. Jurnal Pendidikan Dan Pengajaran, 45(3). https://doi.org/10.23887/jppundiksha.v45i3.1834