Pengembangan Media Puzzle Susun Kotak Pada Tema Ekosistem

Authors

  • Lutfi Andi Darmawan Prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas PGRI Semarang
  • Fine Reffiane Prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas PGRI Semarang
  • Sunan Baedowi Prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas PGRI Semarang

DOI:

https://doi.org/10.23887/jppp.v3i1.17095

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah penggunaan media pembelajaran yang masih rendah. Media puzzle susun kotak dapat digunakan untuk mendukung kegiatan pembelajaran dan meningkatkan konsentrasi belajar siswa. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kevalidan dan kepraktisan media puzzle susun kotak yang digunakan untuk siswa kelas V sekolah dasar. Jenis penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan dengan menggunakan prosedur pengembangan model ADDIE.  Penelitian ini dilaksanakan pada 3 sekolah dasar yaitu SD Negeri 2 Dermolo, SD Negeri 1 Balong dan SD Negeri 2 Balong. Hasil uji kevalidan diperoleh dari penilaian ahli media sebesar 99% (baik sekali) dan penilaian ahli materi  sebesar 98% (baik sekali). Sedangkan hasil uji kepraktisan diperoleh dari penilaian respon guru sebesar 98% (baik sekali) dan penilaian respon siswa sebesar 96% (baik sekali). Kesimpulannya bahwa media puzzle susun kotak valid dan praktis digunakan untuk siswa kelas V sekolah dasar.

Downloads

Published

2019-03-05

How to Cite

Darmawan, L. A., Reffiane, F., & Baedowi, S. (2019). Pengembangan Media Puzzle Susun Kotak Pada Tema Ekosistem. Jurnal Penelitian Dan Pengembangan Pendidikan, 3(1), 14–17. https://doi.org/10.23887/jppp.v3i1.17095

Issue

Section

Articles