PENGARUH RETURN ON ASSETS DAN NET PROFIT MARGIN TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN SEKTOR PERTAMBANGAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA

Authors

  • Putu Devvani Dewi .
  • Gede Putu Agus Jana Susila, S.E., MBA. .
  • Dr.I Wayan Bagia, M.Si .

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji tentang pengaruh (1) return on assets dan net profit margin terhadap harga saham (2) return on assets terhadap harga saham, dan (3) net profit margin terhadap harga saham pada perusahaan sektor pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Penelitian ini menggunakan desain penelitian kuantitatif kausal. Subyek penelitian ini adalah perusahaan sektor pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Populasi dalam penelitian ini adalah data time series periode 2014-2017 pada perusahaan sebanyak 12 perusahaan. Data dikumpulkan dengan metode pencatatan dokumen dan dianalisis dengan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) return on assets dan net profit margin berpengaruh positif dan signifikan terhadap harga saham (2) return on assets berpengaruh positif dan signifikan terhadap harga saham, dan (3) net profit margin berpengaruh positif dan signifikan terhadap harga saham pada perusahaan sektor pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.
Kata Kunci : harga saham, net profit margin, return on assets

The study aimed to determine the effect of (1) return on assets and net profit margin on stock price (2) return on assets for stock price, and (3) net profit margin for stock price in mining sector company on the Indonesia Stock Exchange. This research used causal quantitative research design. The subject of this research is the mining sector company on the Indonesia Stock Exchange. The population of the research is time series data period 2014-2017 with 12 company. The data were collected by recording documents and analyzed by multiple linear regression analysis. The results showed that (1) return on assets and net profit margin have a positive and significant effect on stock price (2) return on assets have a positive and significant effect on stock price, and (3) net profit margin have a positive and significant effect on stock price in mining sector company on the Indonesia Stock Exchange.
keyword : stock price, net profit margin, return on assets

Published

2019-07-19

How to Cite

., P. D. D., ., G. P. A. J. S. S. M., & ., D. W. B. M. (2019). PENGARUH RETURN ON ASSETS DAN NET PROFIT MARGIN TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN SEKTOR PERTAMBANGAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA. Jurnal Manajemen Indonesia, 5(2). Retrieved from https://ejournal.undiksha.ac.id/index.php/JMI/article/view/18666

Issue

Section

Articles

Most read articles by the same author(s)

> >>