Pelembagaan Toleransi melalui Pendidikan pada SMA Multiagama di Bali

Authors

  • Tuty Maryati Universitas Pendidikan Ganesha
  • Nengah Bawa Atmadja Universitas Pendidikan Ganesha

DOI:

https://doi.org/10.23887/jppundiksha.v47i2-3.4865

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran SMA-SMA multiagama di Bali dalam melembagakan kehidupan bertoleransi. Penelitian dilakukan dengan pendekatan kualitatif. Lokasi penelitian adalah SMA-SMA multiagama di delapan kabupaten di Bali. Temuan penelitian menunjukkan bahwa kepala sekolah, guru agama, dan siswa di SMA multiagama memiliki pemahaman yang baik tentang toleransi agama. Sekolah memiliki kebijakan yang sama bagi seluruh warga sekolah untuk melakukan kegiatan agama dengan menyediakan guru agama, buku-buku agama, ruang ibadah, merayakan hari besar keagamaan dan bersilaturahmi dengan seluruh warga sekolah. Pembelajaran agama berjalan baik di sekolah maupun luar sekolah. OSIS berperan penting dalam mengembangkan sikap toleransi agama yang tercermin dari struktur organisasi. Komite dan dinas terkait juga memiliki peran penting dalam mengembangkan toleransi agama di SMA multiagama ini.

Kata-kata Kunci: pelembagaan toleransi, SMA multiagama, pendidikan multibudaya

Downloads

How to Cite

Maryati, T., & Atmadja, N. B. (2015). Pelembagaan Toleransi melalui Pendidikan pada SMA Multiagama di Bali. Jurnal Pendidikan Dan Pengajaran, 47(2-3). https://doi.org/10.23887/jppundiksha.v47i2-3.4865