FAKTOR-FAKTOR YANG DIPERTIMBANGKAN KONSUMEN DALAM KEPUTUSAN PEMBELIAN KARTU PERDANA XL DI KOTA SINGARAJA

Authors

  • I Gusti Bagus Sudarsana .
  • Ni Luh Wayan Sayang Telagawathi, S.E., M .
  • I Nengah Suarmanayasa, S.E., M.Si. .

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor apa yang menjadi pertimbangan konsumen dalam mengambil keputusan pembelian dan faktor mana yang paling dominan yang dipertimbangkan konsumen dalam mengambil keputusan pembelian kartu perdana XL. Subjek dalam penelitian ini adalah konsumen yang memakai kartu perdana XL di Kota Singaraja. Metode penentuan sampel menggunakan metode purposive sampling. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 140 responden. Penelitian ini merupakan penelitian jenis kuantitatif. Alat analisis data yang digunakan adalah analisis faktor. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor yang dipertimbangkan konsumen dalam mengambil keputusan pembelian yaitu faktor kualitas produk, faktor situasi ekonomi, faktor promosi dan faktor kelompok acuan, sedangkan faktor yang dominan mempengaruhi keputusan pembelian konsumen adalah faktor kualitas produk.
Kata Kunci : analisis faktor, keputusan pembelian, kualitas produk

This research was aiming to analyze what factors into consumer consideration in making purchasing decisions and which factors are the most dominant involved in decision-making XL starter card. Subjects in this study are consumers who use XL starter pack in Singaraja City. The method of determining the sample using purposive sampling method. The sample used in this study amounted to 140 respondents. This research was a quantitative type research. Data analysis tool that is factor analysis. The results showed that the factors used by consumers in making purchasing decisions are product quality factor, economic factor, promotion factor and reference group factor, while the dominant factors influence consumer is product quality factor.
keyword : factor analysis, purchase decision, product quality

Published

2018-07-26

How to Cite

., I. G. B. S., ., N. L. W. S. T. S. M., & ., I. N. S. S. M. (2018). FAKTOR-FAKTOR YANG DIPERTIMBANGKAN KONSUMEN DALAM KEPUTUSAN PEMBELIAN KARTU PERDANA XL DI KOTA SINGARAJA. Jurnal Manajemen Indonesia, 5(2). Retrieved from https://ejournal.undiksha.ac.id/index.php/JMI/article/view/15127

Issue

Section

Articles

Most read articles by the same author(s)

> >>