PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN TWO STAY TWO STRAY TERHADAP HASIL BELAJAR IPA

Penulis

  • Ni Kd. Depi Dumaini Program Studii Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas Pendidikan Ganesha
  • I Made Suarjana Program Studii Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas Pendidikan Ganesha
  • I Ketut Dibia Program Studii Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas Pendidikan Ganesha

DOI:

https://doi.org/10.23887/jet.v3i2.21713

Kata Kunci:

model two stay two stray, hasil belajar, IPA, gugus IV

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh yang signifikan hasil belajar IPA antara kelompok siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran kooperatif tipe two stay two stray dan kelompok siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran konvensional pada siswa kelas V SD Semester II di Gugus IV Kecamatan Abang Kabupaten Karangasem Tahun Pelajaran 2017/2018. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu dengan rancangan non-equivalent posttest only control group design. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V SD di Gugus IV Kecamatan Abang Kabupaten Karangasem yang berjumlah 121 orang. Sampel penelitian yaitu siswa kelas V SDN 2 Culik dan siswa kelas V SDN 3 Culik. Data hasil belajar IPA dikumpulkan menggunakan tes objektif pilihan ganda. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan statistik deskriptif dan statistik inferensial. Hasil penelitian menunjukkan terdapat pengaruh yang signifikan hasil belajar IPA antara kelompok siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran kooperatif tipe two stay two stray dan kelompok siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran konvensional. Hal ini diketahui dari hasil analisis hipotesis dengan uji-t, thitung lebih besar dibandingkan dengan ttabel (thitung 6,08 > ttabel 2,021), dengan perhitungan rata-rata skor hasil belajar IPA kelompok eksperimen adalah 24,11 lebih besar dari rata-rata skor hasil belajar IPA kelompok kontrol yaitu 17,23. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran kooperatif tipe two stay two stray berpengaruh terhadap hasil belajar IPA siswa kelas V SD Semester II di Gugus IV Kecamatan Abang Kabupaten Karangasem Tahun Pelajaran 2017/2018.

Referensi

Antari, Ni Luh Putu Yuni. 2017. “Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Two Stay Two Stray (TSTS) Berbantuan Multimedia Terhadap Kompetensi Pengetahuan IPS Siswa Kelas V SD Gugus Letda Made Putra”. E-Journal Mimbar PGSD Universitas Pendidikan Ganesha, Volume 5, Nomor 2 (hlm. 1-10).

Darmayasa, I.W.G.S. 2013. “Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Two Stay Two Stray Berbantuan Media Gambar Untuk Meningkatkan Motivasi Dan Hasil Belajar PKn”. E-Journal Mimbar PGSD Universitas Pendidikan Ganesha, Volume 1 (hlm. 1-10).

Dewi, Ni Nyoman Rustia. 2017. “Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Two Stay Two Stray Berbantuan Media Audio Visual terhadap Kompetensi Pengetahuan IPA Siswa Kelas V SD Gugus Letda Made Putra”. E-Journal Mimbar PGSD Universitas Pendidikan Ganesha, Volume 5, Nomor 2 (hlm. 1-10).

Diarsa, I P. 2017. “Pengaruh Model Pembelajaran Two Stay Two Stray Berbantuan Media Visual Terhadap Hasil Belajar IPA Siswa”. E-Journal Mimbar PGSD Universitas Pendidikan Ganesha, Volume 5, Nomor 2 (hlm. 1-11).

Huda, Miftahul. 2013. Model-Model Pengajaran dan Pembelajaran Isu-Isu Metodis dan Paradigmatis. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Karlina, Cici Fitrayatun . 2017. “Pembelajaran Kooperatif Tipe (TSTS) Berbantuan Peta Pikiran Untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPA Melalui Lesson Study”. E-Journal Mimbar PGSD Universitas Pendidikan Ganesha, Volume 5, Nomor 2, (hal-1-12)

Koyan, I Wayan. 2011. Asessmen dalam Pendidikan. Singaraja: Universitas Pendidikan Ganesha Press.

Kusumadewi, Made Ayu. 2017. “Pengaruh Model Pembelajaran Two Stay Two Stray Berbantuan Media Audio Visual Terhadap Kompetensi Pengetahuan IPS Siswa Kelas V SD Gugus Kompyang Sujana Kecamatan Denpasar Utara”. E-Journal Mimbar PGSD Universitas Pendidikan Ganesha, Volume 5, Nomor 2 (hlm. 1-10).

Lie. 2002. Mempraktikkan Cooperative Learning di Ruang-ruang Kelas. Jakarta: Gramedia.

Paramita, Ni Luh Putu Intan. 2016 “Pengaruh Model Pembelajaran Two Stay Two Stray Berbantuan Peta Konsep Terhadap Hasil Belajar IPS Siswa Kelas V SD Gugus I Kecamatan Gianyar Tahun 2015/2016”. E-Journal Mimbar PGSD Universitas Pendidikan Ganesha, Volume 4, Nomor 1 (hlm. 1-10).

Pratiwi, Ni Kadek Chandra. 2016. “Pengaruh Model Kooperatif Two Stay Two Stray Terhadap Hasil Belajar IPA” ”. E-Journal Mimbar PGSD Universitas Pendidikan Ganesha, Volume 4, Nomor 1 (hlm. 1-12).

Putri, Ni Kadek Yuni Retna. 2017. “Pengaruh Model Pembelajaran Cooperative Learning Type TSTS Terhadap Kompetensi Pengetahuan IPA Siswa Kelas V”. E-Journal Mimbar PGSD Universitas Pendidikan Ganesha, Volume 5, Nomor 2 (hlm. 1-11).

Rasana, Raka. 2009. Model-model Pembelajaran. Singaraja: Universitas Pendidikan Ganesha.

Sugiyono. 2011a. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R & D. Bandung: Alfabeta.

Susanto, Ahmad. 2013. Teori Belajar & Pembelajaran di Sekolah Dasar. Jakarta: Kencana.

Diterbitkan

2019-10-31

Cara Mengutip

Dumaini, N. K. D., Suarjana, I. M., & Dibia, I. K. (2019). PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN TWO STAY TWO STRAY TERHADAP HASIL BELAJAR IPA. Journal of Education Technology, 3(2), 103–110. https://doi.org/10.23887/jet.v3i2.21713

Terbitan

Bagian

Articles